Prediksi Pemain yang Masuk ke dalam TOTW 2 FIFA 21
Vivagoal – IGL – Menjelang tengah pekan, EA Sports bakal mengumumkan siapa saja pemain yang layak masuk ke dalam jajaran Team of The Week pekan kedua di gim FIFA 21. Penilaian EA kepada pemain yang dianggap layak mengacu pada performa mereka di akhir pekan kemarin.
Baca Juga:
- Cara Mudah Dapatkan FIFA 21 Deadline Day Pack
- Fullback Kiri Potensial di Career Mode FIFA 21
- Akhir Pekan Ini, Launching FIFA 21 di Indonesia Bisa Disaksikan Secara Livestream
- Cara Mudah Dapatkan Semua Logo Klub, Seragam dan Stadion di eFootball PES 2021
Secara mengejutkan, di Premier League, Manchester United dan Liverpool tersungkur atas lawan-lawan mereka. United keok 1-6 dari Spurs di Old Trafford dan Son Heung-min menjadi aktor protagonis dalam laga tersebut. Sementara itu, Aston Villa sukses menghancurkan Liverpool dengan skor telak 7-2. Di laga lain, Manchester City dipaksa harus berbagi poin dengan Leeds United di Elland Road.
Bergeser ke Bundesliga, Bayern Munchen menang tipis dengan skor 4-3 atas Herta Berlin. Pada laga tersebut, Robert Lewandowski mencetak empat gol. Torehan tersebut membuat namanya praktis bakal berjejer di TOTW 2. Sementara Borussia Dortmund sukses mempecundangi Freiburg dengan skor 4-0. Erling Braut Haaland mencetak sepasang gol dalam laga tersebut.
Selain dua kompetisi tersebut, ada berbagai pemain dari liga top Eropa yang juga layak masuk ke dalam jajaran TOTW pekan kedua. James Rodrigues misalnya. Ia sukses mengepak sepasang gol saat Everton menumbangkan Brighton dengan skor 4-2. Pun demikian dengan Allan Saint-Maximin yang tapil impresif kala Toon Army mengandaskan perlawanan Burnley.
Menukil laman Dexerto, berikut adalah jajaran TOTW pekan ke dua
FUT 21 TOTW Predictions
- GK – Marko Dmitrović – SD Eibar
- GK – Jiri Pavlenka – Werder Bremen
- CB – Marvin Friedrich – Union Berlin
- RB – Facundo Roncaglia – Osasuna
- LB – Ben Chilwell – Chelsea
- LB – Aaron Cresswell – West Ham United
- LB – Marcel Halstenberg – RB Leipzig
- CM – Jorginho – Chelsea
- CM – Mikel Merino – Real Sociedad
- CM – Dani Di Wit – AZ Alkmaar
- CM – Mario Pasalic – Atalanta
- CAM – Jack Grealish – Aston Villa
- RW – James Rodriguez – Everton
- RM – Marcus Harness – Portsmouth
- RW – Galeno – Braga
- LM – Allan Saint-Maximin – Newcastle United
- LW – Neymar – PSG
- LW – Heung Min Son – Spurs
- ST – Erling Haaland – Borussia Dortmund
- ST – Robert Lewandowski – Bayern Munich
- ST – Patson Daka – RB Salzburg
- ST – Callum Wilson – Newcastle United
- ST – Ollie Watkins – Aston Villa
TOTW pekan kedua bakal meluncur pada 7 Oktober mulai pukul 6 Sore BST atau setara dengan Kamis (8/10) dini hari WIB. Kira-kira, siapa yang bakal masuk ke dalam jajaran TOTW pekan kedua? Menarik untuk dinantikan.
Jangan lupa mengikuti update terkini seputar turnamen FIFA 20, Efootball PES 2020 dan FUT CUP di Indonesia Gaming League (IGL) Season 2, untuk informasi lebih lanjut, silahkan follow akun resmi Instagram IGL dan download aplikasinya di Google Play atau App Store
Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com