Presiden Jokowi Pastikan Indonesia Terbebas dari Sanksi FIFA
Vivagoal – Liga Indonesia – Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo, atau yang kerap dipanggil Jokowi, memastikan bahwasanya Indonesia tidak akan terkena sanksi dari FIFA.
Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan lebih dari 100 orang tersebut membuat Indonesia semakin dekat dengan sanksi FIFA. Akan tetapi, sepertinya sanksi tersebut tidak akan terjadi kepada sepak bola Indonesia.
Hal tersebut semakin diperkuat dengan pernyataan dari Presiden RI, Joko Widodo. Dilansir dari Youtube resmi Sekretariat Presiden, Joko Widodo menegaskan bahwa FIFA selaku badan sepak bola tertinggi di dunia tidak akan memberikan sanksi kepada sepak bola Indonesia atas tragedi Kanjuruhan.
View this post on Instagram
“Kemarin saya telah menerima surat dari FIFA. Ini adalah tindak lanjut dari hasil pembicaraan saya melalui telfon dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, Senin (3/10). Berdasarkan surat tersebut, Alhamdulillah sepak bola Indonesia tidak dikenakan sanksi oleh FIFA,” ucap Joko Widodo dalam pidatonya.
Baca Juga:
- Berbeda dengan Iwan Bule, Exco PSSI Terkejut Dirut LIB Jadi Tersangka, Kok Bisa?
- Palestina vs Indonesia: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Dirut LIB Tersangka Tragedi Kanjuruhan, Begini Respons ‘Datar’ Iwan Bule
- Pasca Tragedi Kanjuruhan, Sepakbola Indonesia Masih Ada Harapan?
Tidak hanya menegaskan tentang sanksi FIFA, Joko Widodo juga menambahkan bahwa pemerintah Indonesia akan bekerja sama dengan FIFA. Produk kerja sama tersebut akan melahirkan tim yang bertujuan untuk melakukan perombakan total di sepak bola Indonesia.
“Lalu, FIFA bersama dengan pemerintah akan membentuk tim Transformasi Sepak Bola Indonesia. FIFA akan berkantor di Indonesia selama proses-proses tersebut,” tambahnya.
Nampaknya, dalam pidato tersebut, Joko Widodo tidak sama sekali mengatakan nama PSSI. Tentu saja, ini membuat publik bertanya-tanya, apakah dirinya sudah tidak percaya dengan PSSI? Namun, jika melihat kembali, PSSI tetap diajak oleh Jokowi.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com