Benzema Jadi Inspirator Pemain Real Madrid

Presiden Madrid Tak Jadi Coret Benzema, Kenapa?

Dimas Sembada - April 9, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaPelan tapi pasti, performa Karim Benzema di Real Madrid jelang akhir musim 2018/19 ini mulai menunjukkan perkembangan. Hal ini membuat Presiden El Real, Florentino Perez tidak akan mendatangkan penyerang baru pada bursa transfer musim panas mendatang.

Pada musim ini, Madrid sempat mengalami masalah dengan tumpulnya lini serang mereka sepeninggal Cristiano Ronaldo. Sejauh ini, Los Blancos baru menciptakan 55 gol dari 31 penampilan di La Liga, 26 lebih sedikit dari yang sudah dicetak Barcelona.

Berkurangnya jumlah gol Madrid ini ditengarai karena gagalnya Benzema dan Bale mengambil peran Ronaldo yang selama sembilan musim terakhir adalah mesin gol utama Los Merengues.

Namun, jelang akhir musim, Benzema mulai sedikit membaik dengan mengemas 26 gol dan tujuh assist dari 45 penampilan di semua ajang kompetisi musim ini.

[irp]

Dalam lima pertandingan terakhir di La Liga, Benzema pun membuktikan dirinya masih bisa diandalkan oleh pelatih Zinedine Zidane. Dimana penyerang kawakan itu sukses mencetak enam gol dan tiga assist.

Diario AS menyebut Florentino Perez  sudah menarik pernyataannya yang ingin mendatangkan penyerang tengah baru musim panas nanti. Madrid diyakini lebih memilih fokus untuk mencari penyerang sayap untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Ronaldo.

Salah satu nama yang paling sering dihubungkan dengan Madrid adalah Eden Hazard. Pemain Chelsea itu sudah melesakkan 19 gol dan mengkreasikan 12 assist dari 42 penampilan di semua ajang kompetisi musim ini bersama The Blues.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com