Proses Naturalisasi Masuk Tahap Akhir, Jordi Amat dan Sandy Walsh Tampil Lawan Curacao?
Sumber: PSSI.

Proses Naturalisasi Masuk Tahap Akhir, Jordi Amat -Sandy Walsh Tampil Lawan Curacao?

Arie Lihardo - September 1, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Komisi X DPR RI akan menggelar rapat kerja bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) beserta PSSI pada Kamis (1/9) pagi.

Hal ini dilakukan untuk menindaklanjuti proses naturalisasi tahap akhir dua pemain keturunan Indonesia, Jordi Amat dan Sandy Walsh, setelah sebelumnya Komisi III DPR RI telah menyetujui naturalisasi kedua pemain tersebut dalam rapat kerja yang digelar pada Senin (29/8) lalu.

Gabung Latihan Timnas, Kondisi Jordi Amat dan Sandy Walsh Kurang Fit
Sumber: PSSI.

Raker tersebut dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan beserta jajaran.

Komisi X DPR merupakan badan yang membidangi pendidikan, riset, olahraga dan kepariwisataan ini menjadi pintu terakhir dari seluruh rangkaian proses pemberian kewarganegaraan Indonesia terhadap Jordi dan Sandy, yang rencananya akan memperkuat skuat timnas Indonesia dibawah polesan pelatih Shin Tae-Yong.


Baca Juga:


“Menindaklanjuti proses permohonan pemberian kewarganegaraan Jordi Amat dan Sandy Walsh, hari ini Kemenpora bersama PSSI turut diundang pada rapat kerja Komisi X DPR RI,” kata Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI.

“Ini merupakan proses yang panjang, kira berharap rapat dengar pendapat hari ini akan berbuah manis sehingga proses ini dapat dirampungkan dengan persetujuan dari DPR RI.”

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Jordi Amat (@jordiamat5)

Timnas Indonesia dijadwalkan akan melakoni laga FIFA Match Day pada 24 dan 27 September mendatang. Dengan estimasi maksimal dua pekan rangkaian proses ini dapat rampung, diharapkan Jordi dan Sandy bisa segera mendapatkan status WNI pada laga kontra Curacao nanti.

“Jordi dan Sandy diharapkan menjadi tambahan amunisi kekuatan baru bagi timnas Indonesia bukan hanya untuk laga-laga FIFA saja, namun untuk agenda-agenda timnas ke depannya termasuk Piala Asia,” tambah Iriawan.

“Proses naturalisasi ini diharapkan berjalan sesuai rencana, agar supaya kehadiran keduanya bisa memperkuat tim untuk memenuhi harapan dan kecintaan masyarakat akan olahraga sepakbola,” pungkasnya.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com