PSS Sleman Dikalahkan PSG Pati, Begini Kata Dejan Antonic
PSS Sleman vs PSG Pati – Solopos

PSS Sleman Dikalahkan PSG Pati, Begini Kata Dejan Antonic

Catrine Mega - June 27, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  PSS Sleman kembali raih hasil negatif dalam kekalahan di laga uji coba melawan PSG Pati. Laga yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan klub Liga 2 tersebut.

Ini adalah kekalahan kedua beruntun PSS Sleman dalam persiapan menjelang Liga 1 2021-2022. Namun pelatih PSS, Dejan Antonic menanggapi hal tersebut dengan komentar berbeda.

Dejan mengatakan bahwa anak asuhnya bermain cukup baik di lebih dari separuh pertandingan. Bahkan di babak pertama mereka tampil sangat baik dengan mencuri gol dari banyak kesempatan yang mereka miliki.

“Dalam pertandingan tadi bisa dibilang ada yang tampil bagus dan juga tidak. Dari babak pertama, 60 menit awal tim pertama main bagus sekali, masuk satu gol dan punya banyak kesempatan,” ungkap Dejan setelah pertandingan yang digelar pada Sabtu (26/6) lalu.

Namun ia juga mengingatkan kepada pemain untuk tampil lebih kerja keras di atas lapangan. Hal ini tidak banyak terlihat terutama pada 30 menit akhir melawan PSG Pati.


Baca Juga:


Dejan juga mengatakan bahwa pemain yang tampil bekerja keras saja yang layak masuk dalam skuadnya. Ia tidak akan membiarkan pemain selain dari itu untuk tampil di kompetisi musim depan.

“Hanya pemain yang kerja keras yang bisa main di tim saya. Pada 30 menit terakhir saya cuma lihat beberapa pemain yang benar-benar bekerja bagus sekali dan bisa masuk kompetensi untuk tim,” tegasnya seperti dikutip web resmi Liga Indonesia Baru.

PSS tampil dengan dua tim dalam pertandingan tersebut. Sempat unggul satu gol, Super Elang Jawa akhirnya kebobolan dan menyerah dengan skor tipis dalam laga tersebut. (ARI)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com