PSS Sleman Resmi Pulangkan Yevhen Bokhashvili
Sumber: Twitter @PSSleman

PSS Sleman Resmi Pulangkan Yevhen Bokhashvili

Muhammad Ilham - January 10, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – PSS Sleman resmi memulangkan striker yang pernah mengisi skuad mereka di musim 2018/19 yaitu Yevhen Bokhashvili.

Kehialngan Ze Levante ke Persebaya Surabaya tentu melahirkan lubang kosong di lini depan PSS Sleman. Namun, tidak butuh waktu lama bagi Super Elang Jawa untuk bisa mendapatkan penyerang yang mereka dibutuhkan.

PSS Sleman kembali bereuni dengan salah satu striker yang pernah mengisi skuadnya. Pemain tersebut adalah Yevhen Bokhashvili, seorang striker berusia 30 tahun asal Ukraina.

Informasi tersebut resmi diumumkan oleh PSS Sleman melalui akun media sosial mereka. Sebelumnya, Yevhen Bokhashvili pernah membela PSS Sleman pada musim 2018/19. Saat itu, ia menjadi salah satu striker yang mengerikan di mana ia sukses mencetak 16 gol dan empat assist dari 33 laga.


Baca Juga:


“Jujur, sangat bahagia dengan momen ini. Keluarga saya juga ikut berbahagia karena keinginan untuk kembali menjadi kenyataan. Saya sangat bahagia seperti tidak pernah meninggalkan tempat ini. Momen ini sesuatu yang normal bagi pesepakbola profesional, namun saya tidak percaya ini terjadi,” ucap Yevhen Bokhashvili yang dilansir dari situs Liga Indonesia Baru.

PSS Sleman Resmi Pulangkan Yevhen Bokhashvili
Sumber: Twitter @PSSleman

Ia berharap dirinya bisa membuat pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, bahagia. Untuk itu, ia mengatakan akan memberikan segalanya untuk PSS Sleman di putaran kedua BRI Liga 1 2022/23 kali ini.

“Di paruh kedua kompetisi ini, saya ingin berkontribusi bagi PSS agar tetap berada di Liga 1. Serta membantu coach Seto mewujudkan keinginannya membuat PSS menjadi lebih baik lagi. Harapannya kita bisa membuat musim ini bagus dan hasil yang baik di akhir kompetisi,” tambahnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com