Vivagoal – Liga Indonesia – Sumardji memuji ketangkasan China dalam mempersiapkan Qingdao Youth Football Stadium yang akan jadi lokasi pertandingan Timnas China vs Timnas Indonesia, Selasa (15/10) malam WIB. Menurut manajer Skuad Garuda tersebut, PSSI juga puas dengan kualitas lapangan yang akan digunakan untuk pertandingan besok malam.
Sebelum para punggawa timnas berjuang di lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde tiga zona Asia, PSSI mengirim perwakilannya ke Qingdao untuk melakukan inspeksi lapangan.
Dari hasil pemantauan awal, PSSI sempat merasa kurang puas dengan kualitas lapangan yang akan jadi venue pertandingan mendatang. Namun setelah dibenahi, PSSI menerima laporan bahwa kondisi lapangan sudah lebih baik.
Baca juga:
- Carsley Minta FA Cari Pelatih Kelas Dunia Untuk Timnas Inggris
- Pemain Timnas Indonesia dalam Kondisi Siap Jelang Lawan China
- Gol Alexander-Arnold Buat Inggris Bernilai Sampai Rp. 10 Juta
- Di Tengah Ketertarikan Marseille, Tim MLS Tertarik Amankan Paul Pogba
“Lapangan pertandingan itu dua minggu sebelum kita ke Bahrain itu kan ada tim advance datang ke sini ngecek stadion pertandingan. Dilihat memang kondisinya waktu itu kurang bagus,” terang Sumardji kepada awak media.
“Tetapi sesuai laporan yang ada dan kita sudah lihat kondisinya sudah baik lapangan stadion yang akan dipergunakan. Jadi Insya Allah tidak akan jadi masalah,” sambungnya.
Para pemain Timnas Indonesia langsung terbang ke China setelah menyelesaikan pertandingan di Bahrain. Membawa kekecewaan dari negara Timur Tengah tersebut, jelas Garuda Muda berharap bisa mencuri tiga angka dari Negeri Tirai Bambu.
Pasalnya sebagai tim juru kunci, China jadi satu-satunya tim yang belum mengumpulkan satu pun angka dari tiga pertandingan yang sudah dilakoninya. Sementara itu, Indonesia sudah mengumpulkan tiga angka dari hasil imbang yang diraihnya kontra Arab Saudi, Australia, dan Bahrain.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com