Kompetisi Masih Panjang, Madura United Diminta Tak Jemawa
Sumber: Madura United.

Puncaki Klasemen Liga 1, Madura United Diminta Tak Jemawa

Arie Lihardo - September 5, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia Madura United kembali bertengger di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2022/23. Akan tetapi, Chief Operating Officer (COO) Madura United, Annisa Zhafarina meminta timnya tak jemawa.

Sebelumnya, Madura United sempat turun ke posisi kedua klasmene usai tumbang di kandang Persis Solo pada 23 Agustus lalu. Namun, Laskar Sape Kerab berhasil bangkit dengan menyapu dua laga dengan kemenangan.

Menang Lagi! Madura United Mantapkan Posisi di Puncak Klasemen
Sumber: bola.kompas.com

Annisa Zhafarina pun mengingatkan Madura United agar bisa konsisten hingga akhir musim dan keluar sebagai juara. Pasalnya, kompetisi masih menyisakan 26 laga.


Baca Juga:


“Harapan kami dari manajemen tim, janganlah jemawa. Soalnya kompetisi (BRI Liga 1 2022/2023) masih panjang,” kata Annisa Zhafarina dikutip dari laman Liga Indonesia Baru.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Madura United FC (@maduraunited.fc)

“Masih ada 26 pertandingan lagi. Tetap low profile dan fokus setiap laga, terutama pertandingan terdekat.”

Madura United kini telah menggelar latihan di Pamekasan, Senin (5/9). Latihan dilakukan sebagai persiapan untuk menghadapi Bhayangkara FC pada Kamis (8/9) mendatang.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com