Vivagoal – Serie A – Juventus harus bersusah payah meraih kemenangan atas rival sekotanya, Torino di lanjutan Serie A Italia. Dengan berhasilnya membawa tiga poin dari laga itu pun pelatih Bianconeri, Andrea Pirlo pun tak sungkan untuk mengungkapkan rahasia tim asuhannya bisa melakukan comeback gemilang.
Juventus meraih kemenangan kelimanya musim ini di ajang Liga Italia setelah mereka berhasil mengalahkan rival sekotanya, Torino dalam laga bertajuk Derby Della Mole, Minggu (6/12/2020) dinihari WIB. Bertanding di Allianz Stadium, Torino sempat unggul lebih dulu melalui Nicolas Nkoulou di babak pertama.
Kebuntuan Juventus baru pecah di menit ke-78 setelah Weston McKennie mencatatkan namanya di papan skor. Leonardo Bonucci akhirnya bisa membawa Juventus berbalik unggul lewat golnya di penghujung pertandingan.
Dari hasil ini, posisi Juventus masih belum berubah, yakni tetap berada di urutan keempat klasemen dengan 20 poin, kalah selisih gol dari Napoli yang ada di peringkat ketiga. Sementara Torino kini menempati zona degradasi dengan berada di posisi ke-18 karena baru mengemas 6 poin.
𝗚⚽️𝗔𝗟𝗦𝗖⚽️𝗥𝗘𝗥𝗦@bonucci_leo19 🤝 @WMckennie #JuveToro #FinoAllaFine #ForzaJuve pic.twitter.com/TCyPqvEvFi
— JuventusFC 🇬🇧🇺🇸 (@juventusfcen) December 6, 2020
Pirlo pun merasa perlu untuk mengungkapkan sedikit rahasia dibalik performa timnya yang bisa melakukan comeback di laga itu.
“Saat jeda pertandingan, saya meminta para pemain mengembalikan DNA Juventus yang selalu bermain sepenuh hati. Para pemain pun memberikan pengorbanan, determinasi dan semangat untuk memenangkan pertandingan.” ucap Pirlo dilansir dari Football Italia.
Baca Juga:
- Skuat Muda AC Milan Diklaim Sudah Makin Dewasa
- Milan Bakal Datangkan Satu Nama Krusial di Bursa Musim Dingin
- Gol Debut Punggawa Juventus Bakal Ancam Barcelona?
- Gelandang Atalanta Masuk Daftar Buruan Barcelona
“Ketika tim lawan bermain sangat terorganisir, anda harus terus menggerakkan bola untuk menciptakan ruang dan membuat mereka bermain melebar. Kami tidak melakukan itu di babak pertama, tapi kami berhasil melakukannya setelah jeda.” jelasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com