Ramos Mengaku Salah Soal Kartu Kuning

Ramos Mengaku Salah Soal Kartu Kuning

Fido Moniaga - March 12, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Sergio Ramos akhirnya angkat bicara soal kartu kuning yang ia dapat di laga melawan Ajax Amsterdam. Kapten Real Madrid itu mengakui dirinya salah atas kesengajaannya mencari kartu kuning itu.

Sebelumnya, Ramos mendapat kartu kuning di menit ke-89 saat Madrid bertandang ke markas Ajax pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Kala itu, Madrid sudah dalam posisi unggul 2-1 dan dianggap sudah aman oleh Ramos.

Dapat kartu kuning, Ramos pun harus absen di leg kedua karena akumulasi kartu. Namun jika Madrid lolos ke babak berikutnya, Ramos akan bersih dari kartu. Tapi pada prosesnya, Madrid malah babak belur saat menjamu Ajax di Santiago Bernabeu pada pertandingan leg kedua. Los Blancos kalah 1-4 dan tersingkir dari Liga Champions.

[irp]

Atas kegagalan timnya melaju lebih jauh, Ramos pun mengaku salah atas kesengajaannya mencari kartu kuning sewaktu bermain di Amsterdam Arena.

“Apakah kartu kuning di Amsterdam adalah sebuah kesalahan? Jelas itu sebuah kesalahan besar, dan saya bertanggung jawab 200%.” ungkap Ramos dikutip dari BBC.

“Sebagai pesepakbola, saya ingin berbicara di atas lapangan, tapi musim ini ternyata tidak berjalan demikian.” Ramos menambahkan.

“Beberapa kejadian buruk belakangan ini adalah bencana buat Madrid dan saya tidak ingin sembunyi. Semua pemain adalah orang yang paling bertanggung jawab atas kondisi ini, dan sebagai kapten, jelas saya lebih bertanggung jawab daripada pemain manapun.” tegasnya.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com