Resmi! Persib Perpanjang Kontrak David da Silva Hingga Akhir Musim
Striker Persib Bandung, David da Silva, kontra Persija Jakarta di BRI Liga 1 2023/24. Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Resmi! Persib Perpanjang Kontrak David da Silva Hingga Akhir Musim

Muhammad Ilham - November 20, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Kabar baik untuk Persib Bandung jelang putaran kedua BRI Liga 1 2023/24. Striker andalan mereka di musim ini, David da Silva, resmi memperpanjang masa baktinya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Persib menutup putaran pertama BRI Liga 1 2023/24 dengan sangat apik. Setelah memulai musim dengan buruk, Maung Bandung perlahan menunjukkan taringnya di bawah asuhan Bojan Hodak, sehingga bisa duduk di posisi runner-up klasemen sementara dengan 35 poin dari 19 laga.

Menariknya, Persib menjadi tim terbaik soal jumlah gol yang dilesatkan. Total sudah 37 gol yang dicetak oleh para penggawa Maung Bandung, dan 12 gol di antaranya lewat striker mereka, David da Silva.

Resmi! Persib Perpanjang Kontrak David da Silva Hingga Akhir Musim
Striker Persib Bandung, David da Silva, kontra Persija Jakarta di BRI Liga 1 2023/24.
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

David da Silva baru direkrut oleh Persib pada 2021 yang lalu. Di musim pertamanya bersama Maung Bandung, da Silva tidak mencatatkan rekor yang terlalu apik, di mana ia hanya mencetak tujuh gol dan satu assist dari 15 laga.


Baca Juga:


Namun, di musim selanjutnya, penyerang asal Brasil tersebut mampu menunjukkan taringnya. Pada BRI Liga 1 2022/23, da Silva mampu mencetak 24 gol dan lima assist dari 33 laga.

Performa yang apik di musim lalu dan musim ini membuat manajemen Persib memperpanjang kontraknya hingga musim panas 2024 mendatang. Dilansir dari situs Liga Indonesia Baru, kontrak David da Silva sejatinya berakhir pada Desember 2023.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by PERSIB (@persib)

CEO PT. Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengatakan kekuatan da Silva dibutuhkan oleh tim untuk mengarungi paruh kedua BRI Liga 1 2023/24. Apalagi, mereka butuh untuk duduk di empat besar agar bisa masuk ke fase Championship.

“Target pertama kita adalah mengamankan tiket ke seri Championship. Lalu, berdasarkan diskusi dengan pelatih, maka David da Silva kami perpanjang,” ucap Teddy.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com