Review Arema di Liga 1 2019: Makan Konate, The One and Only!

Dimas Sembada - December 27, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

 Pencetak Gol Terbanyak

Hamka Hamzah Beri Peringatan Keras Kepada Semua Pemain Arema FCTak tergantikan perannya, Konate menjawabnya dengan prestasi. Beroperasi di final third Konate kerap menyulitkan lawan-lawannya. Dikenal punya daya jelajah tinggi, musim ini dia jadi pencetak gol terbanyak Arema.

Aneh memang, meski berada di belakang striker Konate lebih subur ketimbang para penyerang yang ada di kubu Arema. Musim ini dia mencetak 16 gol dari 33 penampilan.

Dua juru gedor Arema, Sylvano Comvalius dan Dedik Setiawan memang kalah subur dari Konate. Dedik yang memang banyak absen lantaran cedera bisa menjaringkan tujuh gol dari 11 pertandingan.

Sementara Comvalius yang memegang rekor pencetak gol terbanyak di Liga Indonesia Cuma menorehkan lima gol, kalah jauh dari Konate.

Ketajaman Konate bahkan mengantarnya masuk lima besar pencetak gol terbanyak Shopee Liga 1. Bahkan dia jadi satu-satunya gelandang yang sukses masuk jajaran 10 pencetak gol terbanyak di musim 2019.

Raja Assist

KonateSeorang gelandang serang sepatutnya memanjakan teman-temannya dengan umpan-umpan matang. Hal itu dia laksanakan dengan baik. Torehan 11 assist jadi bukti visi bermain dan akurasi passing sang pemain memang berada di atas rata-rata.

Hal itu mengantarkannya jadi raja assist di Arema. Dimana di urutan kedua ada Comvalius yang torehkan tujuh assist.

Selain itu, Konate juga jadi satu-satunya pemain yang berhasil mencatatkan gol dan assist lebih dari 10 sepanjang musim 2019. Cuma Ciro Alves, winger Tira Persikabo yang bisa mendekatinya dengan 10 assist dan 14 gol.

Tak berhenti disitu, Konate juga masuk dalam jajaran tiga pemain dengan assist terbanyak. Dia hanya kalah dari Rizky Pora dan Paulo Sergio dengan 14 assist.