Revolusi Pirlo di Juve, Langsung Tumbalkan 6 Pemain. Siapa Saja?

Irman Maulana - August 12, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Pelatih baru Juventus, Andrea Pirlo sepertinya tak mau berlama-lama untuk membangun skuat baru mereka di musim depan. Kabarnya Pirlo telah mengantongi nama-nama pemain Juve yang bakal ditendang. Siapa saja mereka?

Andrea Pirlo menjadi pelatih baru Juventus usai menggantikan Maurizio Sarri, yang baru semusim melatih Si Nyonya Tua. Kegagalan di Liga Champions dari Lyon sepertinya cukup untuk membuat Sarri dipecat oleh pihak klub.

Kedatangan Pirlo ini langsung membuat pelatih berusia 41 tahun itu melakukan revolusi cukup besar di tubuh Juve. Ia dilaporkan siap untuk mempersilahkan sebanyak enam pemain hengkang ke klub lain dalam bursa musim panas ini.

Menurut media-media Eropa, mayoritas para pemain yang bakal dijual ini berposisi sebagai pemain tengah. Tentu lini tengah menjadi sorotan khusus dari Pirlo, mengingat dirinya merupakan mantan salah satu gelandang terbaik di dunia.

Nama pertama yang dipastikan tak akan lagi berseragam Juve adalah Blaise Matuidi. Ia kabarnya telah setuju untuk memperkuat tim MLS milik David Beckham, Inter Miami.


Baca Juga:


Berikutnya ada nama Aaron Ramsey yang kabarnya pun tak masuk dalam skema permainan yang bakal diusung Pirlo musim depan. Hal ini cukup mengejutkan karena Ramsey baru bergabung awal musim lalu dan masih di usia produktif.

Selanjutnya adalah pemain veteran asal Jerman, Sami Khedira. Sebenarnya Khedira di musim lalu, masih masuk dalam skeman permainan milik Maurizio Sarri.

Tetapi masalah kebugaran menjadi salah satu alasan mengapa Khedira akan dilego di bursa kali ini. Selain itu, Khedira tahun ini telah memasuki usia 33 tahun.

Nama lain yang berpotensi besar dijual adalah Gonzalo Higuain. Performa pemain asal Argentina itu memang sangat menurun pasca hengkang ke AC Milan pada tahun 2018 lalu.

Sedangkan dua nama terakhir adalah Daniel Rugani dan Mattia De Sciglio. Sepanjang musim lalu, keduanya memang lebih banyak memjadi penghias bangku cadangan saja andai para pemain utama Juve tampil fit.

Sebenarnya ada dua nama lain yang disebut oleh media Eropa juga memiliki potensi untuk dijual oleh Juve, yakni Alex Sandro dan Douglas Costa. Namun sepertinya kedua pemain asal Brazil itu bakal menjadi alat barter untuk merayu pemain incaran Juve.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com