Vivagoal – Liga Indonesia – Kabar mengejutkan datang dari pelatih Vietnam, Park Hang-Seo. Sosok yang telah menjadi rival dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong itu memutuskan untuk angkat kaki pasca Piala AFF 2022.
Federasi Sepakbola Vietnam (VFF) Sebenarnya sudah berusaha untuk mempertahankan Park Hang-Seo. Akan tetapi, upaya tersebut menemui jalan buntu sehingga harus rela juru taktik asal Korea Selatan itu angkat kaki.
Piala AFF tahun ini digelar pada Desember 2022 hingga Januari 2023. Vietnam sendiri menempati Grup B bersama Malaysia, Singapura, Myanmar, dan Laos.
Baca Juga:
- Liga Champions Semakin Membosankan, Presiden UEFA Angkat Bicara
- Terancam Gagal di Liga Champions, Jose Mourinho Ejek Barcelona
- Tak Bisa Pertahankan Keunggulan Barcelona, Xavi Kritik Permainan Gerard Pique Kontra Inter
- McTominay Samai Torehan Spesial Solskjaer di Kompetisi Eropa
“VFF dan pelatih kepala tim nasional sepakbola putra, Park Hang-seo, telah mencapai kesepakatan bersama untuk menyelesaikan kontrak pada 31 Januari 2023,” tulis VFF dalam laman resminya.
“Keputusan bersama antara VFF dan Park Hang-seo berarti bahwa turnamen terakhir Park Hang-seo dengan tim nasional Vietnam adalah Piala AFF 2022 yang akan digelar pada Desember.”
Park Hang-seo ditunjuk menjadi juru formasi Vietnam sejak Oktober 2017. Tak hanya memegang skuad senior, ia juga dipercaya menukangi pasukan The Golden Stars U-23.
Selama membesut Vietnam, Hang-seo mencatatkan sejumlah prestasi. Mulai dari juara Piala AFF 2018, perempat-final Piala Asia 2018, hingga dua medali emas SEA Games 2019 dan 2021.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com