Hadapi Arema FC, Persib Bandung Bawa Misi Khusus di Piala Walikota Solo
Robert Rene Alberts. Foto: Persib.co.id

Robert Albert: Bali United Bukan Lawan yang ‘Wah’

Dimas Sembada - September 17, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Duel papan atas tersaji di pekan keempat BRI Liga 1 2021/22. Bali United akan berhadapan dengan Persib Bandung di Indomilk Arena pada Sabtu (18/9) malam WIB. 

Tak bisa dipungkuri, berstatus sebagai dua klub papan atas, laga nanti bisa dinilai sebagai laga syarat akan gengsi. Pasalnya, kedua kesebelasan merupakan klub elit di tanah air.

Di sisi lain, baik Serdadu Tridatu maupun Maung Bandung, saat ini jadi dua klub yang belum terkalahkan sejak bergurlirnya BRI Liga 1. Kedu kubu masing-masing belum pernah terkalahkan dan selalu berhasil meraih kemenangan dari dua laga yang sudah dimainkan.

Meski berstatus big match, Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert, tak ingin larut dalam tensi pertandingan. Dia menganggap, Bali United hanyalah lawan biasa buat Persib, tak ada yang spesial dari Fadil Sausu dkk.

“Setiap pertandingan adalah besar, tapi sejauh ini ada dua tim yang tersisa dengan poin sempurna, dan itu menarik, tapi dari sisi pertandingan, ini pertandingan biasa seperti pertandingan lain,” kata Robert Albert. 


Baca Juga: 


Dengan alasan itu, pelatih asal Belanda tersebut tak tanggung-tanggung untuk memasang target tinggi. Albert mengatakan, pihaknya bakal berusaha untuk meraup poin sempurna.

“Kami coba fokus untuk meraih tiga poin, kami fokus melanjutkan tren positif, dan kami ingin melanjutkan dan bermain lebih baik, dan ada kesempatan besok, tapi kami ingin tiga poin dan berada di puncak klasemen,” tutup Robert Albert dalam jumpa pers virtual jelang pertandingan. 

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com