Vivagoal – La Liga – Pemain Real Madrid, Eden Hazard resmi didaulat sebagai pemain yang membuat LaLiga Spanyol merugi. Mengapa demikian?
Di bursa musim panas 2019 kemarin, Eden Hazard berlabuh ke Real Madrid usai ditebus Real Madrid dengan banderol sebesar 120 juta euro atau sekitar Rp 2 triliun lebih. Pada prosesnya, Madrid lalu mengikat Hazard dengan kontrak berdurasi lima musim plus gaji sebesar 600 ribu euro per pekan atau sekitar Rp 10 miliar per minggu.
Meski diboyong dengan harga mahal, karir pemain Belgia tidak berjalan sesuai harapan. Mantan pemain Chelsea dan OSC Lille itu kesulitan mencapai performa terbaiknya bahkan harus bolak-balik masuk ruang perawatan karena cedera sehingga baru 29 kali tampil dengan sumbangan 3 gol dan 7 assist untuk Los Blancos.
Sudah performanya tidak menjanjikan, Eden Hazard juga sudah bikin Real Madrid rugi besar. Berdasarkan studi yang dilakukan Salarios de Grande Futbolistas, winger berusia 29 tahun itu bahkan didaulat jadi pesepakbola paling tak menguntungkan di LaLiga.
Baca Juga:
- Zidane Tetap Sabar Pada Hazard Meski Gagal Bawa Kemenangan
- Ronald Koeman Kepayahan, Barcelona Catatkan Rekor Terburuk Sejak 17 Tahun Silam
- Hasil Lengkap LaLiga Pekan ke-16: Atletico Madrid Berjaya
- Gagal Menang, Zidane Geram Dengan Anak Asuhnya
Pasalnya, dengan gaji yang mencapai 600 ribu euro per pekan atau sekitar Rp 10 miliar per pekan di Real Madrid, dan baru bikin 3 gol plus 7 assist, setiap gol dan assistnya itu memiliki nilai sebesar 7.812.506 euro atau sekitar Rp 131,9 miliar.
Di musim 2020/2021 ini saja, Eden Hazard baru tujuh kali tampil buat El Real dengan rata-rata menit bermain hanya 45 menit atau jika ditotal secara keseluruhan sebanyak 328 menit. Ia juga menandai penampilannya itu dengan torehan dua gol.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com