Vivagoal – Bundesliga – Bayern Munich berhasil mengamankan jasa Matthijs De Ligt dari Juventus. Tapi yang cukup menarik adalah ternyata klub Bundesliga tersebut memang sudah lama menginginkan jasa sang bek.
Seperti yang diketahui, Bayern Munich langsung bergerak cepat dalam transfer De Ligt setelah kepergian Niklas Sule. Dengan tambahan dana dari penjualan Robert Lewandowski, Bayern bisa membayar mahal yang diinginkan Juventus.
Skuat Die Roten itu sendiri rupanya memang sudah lama menginginkan De Ligt sejak tahun 2019. Saat itu mereka mendatangkan Ben Pavard dan Lucas Hernandez serta menginginkan De Ligt. Sayangnya mahar yang diinginkan Ajax sebesar 85 juta euro terlalu besar, membuat Bayern harus mengurungkan niatnya.
Baca Juga:
- Gelandang Dortmund Masuk Ke Dalam Target Transfer Liverpool
- Direktur Olahraga Dortmund Buka Mulut Terkait Masa Depan Brandt dan Akanji
- Oliver Kahn: Mudah Untuk Saya Dapatkan De Ligt dan Mane
- Saingi Chelsea, Manchester City Masuk dalam Perburuan Fullback Stuttgart
Hal ini sendiri juga diakui oleh dewan klub Hasan Salihamidzic.”3 tahun yang lalu kami sudah ingin mengamankan jasa De Ligt. Kami saat itu mengetahui kualitasnya sebagai bek kelas dunia.”
“Tapi tak masalah karena kami makin yakin dengan penilaian kami. Jadi saya amat senang De Ligt sendiri memutuskan untuk bermain dengan kami musim depan,”pungkas Salihamidzic.
Kedatangan De Ligt sendiri menjadi rekrutan keempat yang didatangkan Bayern pada jendela transfer musim ini. Sebelumnya Bayern telah mendatangkan Noussair Mazraoui, Ryan Gravenberch dan juga Sadio Mane. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com