Dikabarkan Punya Masalah Jantung, Aubameyang; Saya Sehat Kok!
Pierre Emerick Aubameyang, Foto: dok Boladunia

Senang Bisa Datangkan Aubameyang, Bos Chelsea: Dia Striker Elit

A Hendra - September 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisChelsea bakal memulai era baru dengan Pierre-Emerick Aubameyang. Menurut bos baru The Blues, Todd Boehly, penyerang asal Gabon itu adalah striker elit dengan rekam jejak yang mentereng di Premier League.

Chelsea baru saja mengumumkan secara resmi kedatangan Pierre-Emerick Aubameyang. Penyerang berusia 33 tahun itu diboyong dari Barcelona dengan tebusan sebesar 7,5 juta euro, plus Marcos Alonso sebagai bagian dari proses transfer sang pemain.

Ini merupakan kali kedua Aubameyang bakal bermain di Premier League. Sebelumnya, dalam kurun empat musim, tepatnya pada periode Januari 2018 hingga Januari 2022, bisa dibilang Aubameyang adalah mesin gol andalan di Arsenal.

Tumbalkan Marcos Alonso, Chelsea Resmi Dapatkan Aubameyang Dari Barcelona
Aubameyang, Foto: dok situs resmi chelsea

Tak bisa dipungkiri, keberhasilan Arsenal memenangkan Piala FA 2020 dan Trofi Community Shield pada 2021 tak lepas dari performa Aubameyang yang terus konsisten mencetak gol.

Secara keseluruhan selama empat musim bermain di rival sekota Chelsea tersebut, Aubameyang mampu mengemas hingga 92 gol dan 21 assist dalam 163 penampilan di seluruh kompetisi. Sementara khusus di pentas Premier League, performa Aubameyang pun tak kalah gahar dengan membukukan 68 gol dan 16 assist dalam 128 penampilan.


Baca Juga:


Berkaca pada data dan fakta tersebut, Todd Boehly pun tak ragu menyematkan status penyerang elit kepada sosok Aubameyang. Boehly senang telah berhasil mendatangkan Aubameyang di era baru Chelsea saat ini. Apalagi Ia memiliki rekam jejak gemilang di Arsenal dan Liga Inggris,

“Pierre-Emerick adalah striker elit dengan rekam jejak yang terbukti di Premier League. Kedatangannya memperkuat skuad kami, memberi kami opsi baru di lini serang.” puji Todd Boehly dilansir dari situs resmi Chelsea.

“Kami senang memiliki Pierre-Emerick pada era baru di Chelsea dan kami sangat menantikan untuk bekerja dengannya.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com