Setelah Cristiano Ronaldo, Al Nassr Ingin Rekrut Dua Legenda Real Madrid Lain
Vivagoal – La Liga – Al Nassr nampaknya masih belum puas meski sudah mendatangkan Cristiano Ronaldo. Mereka siap mendaratkan dua legenda Real Madrid lain yakni Sergio Ramos dan Luka Modric.
Al Nassr saat ini sudah bertransformasi menjadi klub yang lumayan diperbincangkan pasca mendatangkan Cristiano Ronaldo pekan lalu. Namun ekspansi mereka dalam mendaratkan pesepabola top nampak belum akan berhenti.
Menurut laporan dari Marca, ambisi besar dari Al Nassr masih membuncah. Mereka tertarik merekrut Sergio Ramos dan Luka Modric. Ketiganya pernah bermain di Real Madrid dan tim asal Arab Saudi berencana menggunakan trio tersebut.
Peluang tim asal Negara Teluk lumayan terbuka untuk mendatnagkan keduanya. Baik Modric maupun Ramos hanya memiliki kontrak hingga Juni 2023 mendatang. Sejauh ini, baik Real Madrid maupun PSG belum membuka penawaran kontrak baru kepada keduanya.
Baca Juga:
- Real Valladolid akan Bekerja Sama dengan LaLiga Soal Kasus Rasisme Vinicius Junior
- Main di LaLiga, Kiper Veteran Spanyol Resmi Pecahkan Rekor Villarreal
- Cristiano Ronaldo Sempat Menunggu Ajakan Balik Dari Real Madrid
- Dua Raksasa Serie A Berharap Bisa Bawa Pemenang Piala Dunia 2022 ke Italia
Modric saat ini sudah berusia 37 tahun. dirinya belum menunjukan penueunan performa namun di sisi lain, Madrid sudah mencari pengganti sepadan guna meregenerasi lini tengah tim. Mereka mencoba mendaratkan Jude Bellingham dari Borussia Dortmund.
Sementara itu, Sergio Ramos juga belakangan sudah pulih dari cederanya dan reguler mengawal jantung pertahanan PSG. Meski begitu, sosok asal Spanyol akan berusia 37 tahun dan ada potensi dirinya meninggalkan Eropa.
Ronaldo, Ramos dan Modric pernah bahu membahu hantarkan Madrid memenangkan tiga gelar Liga Champions dan gelar LaLiga. andai ketiganya bergabung, hal tersebut sudah barang tentu bakal membuat peta kekuatan Al Nassr menjadi lebih disegani dari sebelumnya dan publikasi serta eksposur terhadap tim berjulukan Faris Najd kian tinggi.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com