Soal Kepergian Omorodion, Simeone: Itu yang Terbaik untuk Klub
Vivagoal – La Liga – Samu Omorodion baru saja meninggalkan Atletico Madrid di bursa musim panas kemarin. Terkait kepergian sang pemain, Diego Simeone buka suara. Ia merasa hal ini merupakan langkah terbaik yang diambil klub.
Dalam beberapa pekan terakhir, ada diskusi yang melibatkan nama Omorodion. Sang pemain yang ditepikan dari Atletico Madrid. Sang pemain sempat tak mendapatkan tempat di tim utama pada musim lalu dan dipinjamkan ke Alaves guna mendapatkan meniit bermain yang mumpuni.
Ia kemudian kembali dan sempat bakal masuk dalam rencana tim. Namanya sempat dikaitkan dengan Chelsea di bursa musim panas kemarin. Atleti sempat menolak pendekatan. Namun di bursa yang sama, ia kemdian dilego ke FC Porto dengan transfer permanen. Soal hal tersebut, Simeone pun ditanya alasan tim melego mantan pilarnya itu.
Baca Juga:
- Barcelona vs Sevilla: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Sudah Terbukti Berprestasi, Tuchel Memang Pantas untuk Menjadi Pelatih Timnas Inggris
- Terkejutnya Rooney Saat Tuchel Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Inggris,
- Bersama Lopetegui, West Ham akan Terus Berada di Jalur yang Tepat
“Kami mencoba adil untuk mencari hal terbaik bagi klub dan tim. Iat ahu pada 28 Juni ia mengirimkan pesan dan tak ingin menjadi bagian dari Atleti. Jadi kami melepasnya,” urai Simeone seperti diwartakan Diario AS.
FC Porto kemudian mengangkut sang pemian dengan mahar 15 juta Euro. Sang pemain kemdian tampil prima bersama tim asal Lisabon. Sejauh ini, punggawa Timnas U21 Spanyol sudah mendulang 7 gol dalam 7 laga yang dimainkan. Catatan tersebut lebih baik dari dua penyerang baru Atleti, Artem Dovbyk dan Julian Alvarez.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com