Gaji Bulan Mei Sekaligus THR Buat Para Pemain Arema FC

Sokong Finansial, Arema Punya Dua Sponsor Baru

Dimas Sembada - July 23, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  General Manager Arema FC, Ruddy Widodo mengaku akan segera mengumumkan dua sponsor baru yang akan mendukung finansial klub dalam keikutsertaannya di lanjutan kompetisi Liga 1 2020 bulan Oktober mendatang.

Satu dari dua sponsor itu diklaim bergerak di bidang otomotif. Kabarnya sebuah ritel mobil dengan merek terkemuka yang berada di kota Malang.

“Kerja sama ini lebih bersifat mitra, yaitu kami akan mendapatkan share profit dari penjualan beberapa edisi khusus produk mereka,” ungkap Ruddy Widodo.

Sementara itu, sponsor kedua yang segera diperkenalkan ke publik dikabarkan bergerak di bidang media. Yaitu situs berita olahraga yang tengah naik daun dan menghiasi jersey sejumlah tim di Liga 1.

“Sudah masuk ke PSIS Semarang dan Persiraja Banda Aceh. Tapi khusus Arema, kami minta nominal yang lebih besar,” tegas Ruddy Widodo.

Praktis dengan bergabungnya dua sponsor ini, cukup melegakan bagi Arema FC, yang ikut terdampak krisis akibat pandemi virus Covid-19. Dimana dua sponsor ini bak oase di tengah kekeringan. 

“Mengandalkan dari mana lagi? Yang jelas cukup melegakan sektor finansial kita, setelah hak komersial dan tiket pertandingan tidak ada,” sambung Ruddy.


Baca Juga:


Arema FC sendiri sudah menjalin kerja sama dengan empat sponsor dalam menopang finansial klub di Liga 1 musim ini. Keempatnya bergerak di bidang bisnis yang berbeda dan sudah terpampang jelas pada jersey yang digunakan Jonatan Bauman dkk.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com