Diam-Diam, Conte Tertarik Latih Milan?
Antonio Conte, Foto: dok Goal

Spalletti Ikut Komentar Soal Rumor Conte Menuju Napoli

Irman Maulana - May 28, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Luciano Spalletti memberikan sedikit komentar tentang Antonio Conte, yang kini semakin kencang disebut akan segera menjadi juru taktik dari mantan timnya, Napoli di musim depan.

Napoli dikabarkan bakal segera mendapat sosok pelatih kepala baru untuk musim 2024/25. Tak main-main, Partenopei memilih Antonio Conte demi bisa membangkitkan performa mereka yang jauh menurun di musim lalu.

Berstatus juara bertahan Serie A dua musim sebelumnya, Napoli justru terjerembab di papan tengah. Mereka mengakhiri musim di peringkat ke-10 pada tabel klasemen serta tak lolos ke Eropa.

Meski Sudah Juara Liga Italia, Napoli Tetap Kejar Kemenangan
Luciano Spalletti, Foto: dok situs resmi Napoli

Sepanjang musim lalu, Napoli bahkan harus tiga kali berganti pelatih yang dimulai dari Rudi Garcia. Ia lantas dipecat dan digantikan oleh Walter Mazzarri, tapi kemudian menunjuk Francesco Calzona sebagai caretaker di akhir musim.

Keruntuhan Napoli ini diyakini berawal dari keputusan Luciano Spalletti pergi di awal musim lalu. Ia merupakan sosok ahli strategi yang bisa membawa Napoli juara Liga Italia 2022/23 silam.


Baca Juga:


Rumor tentang kedatangan Conte ini pun lantas mendapat perhatian dari Spalletti. Ia sedikit memberikan saran tentang menjadi pelatih Napoli dibawah kepemimpinan seorang Aurelio De Laurentiis.

“Napoli memiliki tim yang hebat, jika tidak, tak mungkin bagi saya untuk melakukan apa yang aku lakukan di sana. Aku tidak tahu apa yang terjadi, kalian pasti lebih tahu daripada saya,” ujar Spalletti dilansir Football Italia.

Para Pemain Tottenham Ternyata Senang Lihat Perseteruan Conte vs Tuchel
Antonio Conte vs Thomas Tuchel, Foto: dok sport detik

“Mengganti pelatih sebanyak tiga kali tentu saja menimbulkan beberapa masalah, namun skuat ini adalah yang terbaik.”

“Pada titik tertentu, saya berhenti mendengarkan. Dia (De Laurentiis) tahu banyak tentang banyak hal. Ia membawa sepak bola level atas kembali ke Naples dan menciptakan beberapa tim hebat.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com