Statistik Membuktikan, Man United Tanpa Ronaldo Justru Sangat Berbahaya
Manchester United, Foto: dok situs resmi manutd

Tanpa Ronaldo, Man United Justru Lebih Berbahaya

A Hendra - July 16, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Nama Cristiano Ronaldo gencar disebut bakal segera pergi dari Manchester United di musim panas ini. Namun, dua laga pramusim yang sudah dijalani, sedikit memberi gambaran jika kepergian Ronaldo tak berpengaruh banyak pada Setan Merah.

Manchester United besutan Erik Ten Hag boleh dibilang mendapat cobaan di masa pramusim. Ketika pemain buruan masih sulit didapat, Setan Merah juga diganggu rumor masa depan Ronaldo yang dikabarkan meminta hengkang.

Pasalnya, Ronaldo diklaim enggan bermain di Liga Europa, kompetisi yang dianggap kalah mentereng dibanding Liga Champions. Selain itu, Ronaldo juga gerah dengan situasi The Red Devils yang begitu lamban di bursa transfer. Hal tetsebut membuat Ronaldo tak yakin mereka bisa bersaing di jalur juara di musim depan.

Manchester United Belum Akan Mampu Saingi Man City dan Liverpool
Erik Ten Hag, Manchester United, Foto: dok Goal

Sejauh ini, baru Tyrell Malacia dan Christian Eriksen yang berhasil didatangkan pada musim panas ini. Sedangkan Ronaldo melakukan sebuah bentuk protes dengan mangkir di sesi latihan dan tur pramusim Man United dengan alasan urusan keluarga.

Tapi ketika masa depan Ronaldo masih abu-abu, Man United ternyata mampu tampil bagus bersama Erik Ten Hag, walau hanya di laga pramusim. Melawan Liverpool, United mampu menang 4-0, sementara di partai berikutnya, mereka menumbangkan Melbourne Victorr 4-1.


Baca Juga:


Hebatnya, Man United mampu mencetak hingga delapan gol ketika tak ada Ronaldo yang musim lalu berstatus mesin gol dengan gelontoran 24 gol. Gaya main yang agresif dengan pressing tingkat tinggi sukses diperagakan Man United-nya Ten Hag. Bisa jadi, dengan makin moncernya Setan Merah bersama Ten Hag, Ronaldo jadi tak diperlukan lagi. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com