Sudah Sepakat, Leandro Paredes Merapat Ke AS Roma
Vivagoal – Serie A – Leandro Parades sempat berseragam AS Roma tiga tahun, dan kini berpeluang untuk kembali memperkuat Giallorossi setelah tak mendapatkan tempat dalam skuad utama Paris Saint-Germain.
Keinginan untuk memperkuat kualitas di lini tengah disebut jadi alasan AS Roma ingin mendaratakan kembali Leandro Paredes musim panas inu. Paredes dianggap sebagai pemain yang tepat dengan rencana permainan yang diusung oleh Il Lupi saat ini.
Dilansir dari laporan jurnalis Italia, Fabrizio Romano, Paredes hampir dipastikan bisa kembali jadi bagian dari skuad AS Roma. Kabarnya, Roma telah sepakan untuk memboyong Paredes dari PSG menuju Olimpico Roma dengaan biaya 4 juta euro.
Baca Juga:
- AS Roma Incar Leandro Paredes dan Renato Sanches
- Bek Torino Masuk Radar Transfer Man United
- Allegri Berharap Pogba Bisa Bebas Cedera Musim Depan
- Allegri: Dusan Vlahovic Pindah Kalau Ada Tawaran yang Cocok
Paredes disebut bersedia untuk kembali memperkuat AS Roma dan mengikat kontrak selama tiga tahun, sampai 2025 mendatang. Sebelumnya, Paredes sempat bermain bersama AS Roma pada medio 2014-2017 silam, tapi lebih banyak dipinjamkan pada tim lain.
Leandro Paredes to AS Roma, here we go! Deal agreed for fee in excess of €4m to Paris Saint-Germain. 🚨🟡🔴🇦🇷
PSG and Roma have just reached final agreement, Leandro will now travel to Italy.
Contract until June 2025 with option until 2026. pic.twitter.com/JSoxgzbmJk
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 14, 2023
Bukan cuma itu, tapi Paredes juga memiliki opsi mendapat perpanjangan kontrak dari AS Roma selama satu tahun. Di musim lalu, Paredes membela Juventus sebagai pemain pinjaman, namun tampil kurang maksimal sepanjang musim.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com