Kalah Telak, Pelatih Yordania Akui Indonesia Layak Menang
Sumber: AFC

Kalah Telak, Pelatih Yordania Akui Indonesia Layak Menang

Catrine Mega - April 22, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Pelatih Timnas Yordania U-23, Abdallah Abu Zema, mengakui Timnas Indonesia U-23 layak menang pada pertandingan terakhir penyisihan Grup A Piala Asia U-23, Minggu (21/4) malam hari WIB. Abu Zema gagal membawa timnya melaju ke perempat-final karena kalah 1-4 dari Garuda Muda.

Yordania tak berkutik sama sekali di hadapan Marselino Ferdinan dkk. Bahkan satu-satunya gol Yordania tercipta melalui gol bunuh diri Justin Hubner. Padahal secara statistik, pasukan Abu Zema tak kalah jauh dari Garuda Muda.

Kalah Telak, Pelatih Yordania Akui Indonesia Layak Menang
Sumber: AFC

Sayangnya kesalahan pemainnya usai melanggar Rafael Struick di dalam kotak putih jadi momentum bagi Indonesia. Penalti yang dieksekusi oleh Marselino tersebut meningkatkan kepercayaan diri pasukan Shin Tae-yong.

“Kami ingin mengucapkan selamat kepada Indonesia. Mereka bermain dengan baik dan layak menang hari ini. Rencana kami adalah mencetak gol lebih dulu dan jika kami bisa melakukannya, saya rasa momentum ada di kami dan kami bisa mengamankan kemenangan,” ujar Abu Zema, dilansir dari situs resmi AFC.


Baca juga:


Penalti Marselino disebut sang pelatih mengubah jalannya pertandingan dan menyebabkan Yordania kehilangan kontrol atas pertandingan tadi malam.

“Tapi setelah kami kebobolan gol pertama, Indonesia punya kontrol penuh atas pertandingan dan kami tak bisa merespon. Tak ada pembelaan dari saya atas kekalahan ini dan kegagalan kami melaju ke babak penyisihan,” tutur Abu Zema.

“Pemain bermain dengan baik pada dua pertandingan sebelumnya, tapi hari ini kami tak bermain seperti yang kami inginkan dan saya bertanggungjawab atas kekalahan ini. Saya meminta maaf kepada fans dan seluruh masyarakat Yordania,” tutup Abu Zema.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com