Tahun 2022 yang Amat Memuaskan AC Milan
Vivagoal – Serie A – Stefano Pioli tak mengira bisa membawa AC Milan juara Liga Italia 2021/2022, sekaligus memutus puasa gelar selama 11 tahun. Pioli pun menganggap 2022 adalah tahun penuh kepuasan buat Rossoneri.
AC Milan berhasil finish pertama di klasemen akhir Liga Italia 2021/2022 dengan mengoleksi 86 poin, unggul dua angka dari Inter Milan yang berstatus juara bertahan di posisi kedua. Titel ke-19 Rossoneri disegel lewat kemenangan meyakinkan 3-0 atas Sassuolo di pekan terakhir.
Keberhasilan tersebut sekaligus menuntaskan puasa gelar scudetto AC Milan yang sempat berlangsung 11 tahun. Hebatnya lagi, Rafael Leao dkk sabet titel scudetto dengan mencatatkan 26 kemenangan dalam semusim di Liga Italia. Itu merupakan angka terbaik sejak musim 2005/2006.
Selain itu, AC Milan juga berhasil membukukan 18 clean sheet, dengan kiper Mike Maignan terpilih sebagai kiper terbaik Serie A usai mencatatkan rasio penyelamatan sebesar 79,4 persen.
Prestasi Milan kian terlihat mencengangkan karena mereka berhasil kalahkan sang rival Inter Milan, denga rataan skuad paling muda. Kemudian, Rossoneri juga tercatat punya 14 kemenangan tandang sepanjang musim 2021/2022, dan merupakan catatan terbaik klub dalam sejarah Serie A.
Baca Juga:
- Napoli Belum Kalah, AC Milan Butuh Lebih 86 Poin Tuk Jadi Juara
- Rafael Leao Puji-Puji Arsenal, Kode Ingin Bergabung?
- Hormati Kontrak, Rafael Leao Takkan Hengkang dari AC Milan
- Cedera Mike Maignan Memburuk, AC Milan Incar Kiper Empoli
Deretan catatan impresif tersebut, membuat Stefano Pioli sangat puas dengan perjalanan Rossoneri sepanjang tahun 2022. Apalagi mereka hanya kebobolan 19 gol dari skema open play dan merupakan jumlah tersedikit dalam semusim mereka di Liga Italia.
“Pastinya, kami mencapai target prestisius ini di luar pemikiran kami karena klub ingin berinvestasi pada pemain-pemain muda.” ungkap Pioli dilansir dari Football Italia.
“Jadi kami mengira akan juara sedikit lebih lama. Sebaliknya, kami malah bisa juara dengan cepat dan sudah pasti 2022 adalah tahun yang penuh kepuasan bagi kami semua.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com