Carles Alena Sabar di Barce

Tak Mau Dipinjamkan, Carles Alena Tetap Sabar di Barca

Dimas Sembada - November 18, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Sejauh ini, gelandang muda, Carles Alena belum juga mendapat banyak menit bermain di klubnya, Barcelona. Meski begitu, Alena mengaku sabar menunggu datangnya kesempatan itu.

Alena adalah didikan asli akademi La Masia, milik Barcelona sejak usianya masih tujuh tahun. Penampilannya yang terus meningkat di Barca junior membuat pelatih Ernesto Valverde memutuskan untuk mempromosikannya ke skuat utama Blaugrana musim ini.

Alena yang baru berusia 20 tahun dinilai sebagai salah satu gelandang dengan prospek cerah di Camp Nou. Namun sayang, di turnamen pra musim kemarin, Alena mengalami cedera pangkal paha yang membuatnya harus menepi selama 3 bulan.

[irp]

Tapi saat ini, Alena sudah pulih dari cederanya, dan Valverde sendiri sudah beberapa kali memainkan Alena di ajang La Liga dan Copa del Rey meski hanya sebagai pemain pengganti.

“Cedera yang sebelumnya saya alami menjadi hal tersulit di tahun pertama saya di Barca, tapi pelatih Valverde dan Iniesta mensupport saya dengan mengatakan saya kelak jadi pemain di skuat utama,” ujar Alena.

Alena sendiri sadar, mendapat satu tempat dan bermain secara reguler di tim seperti Barcelona jelas sangat sulit. Tapi, pemain kelahiran Spanyol itu mengaku masih menikmati berlatih dan bermain di Los Cules, ia pun bersabar jika menit bermainnya masih sangat minim.

“Jika Anda berada di sebuah tim elit, Anda harus banyak bersabar, dan terus bekerja keras demi karier Anda. Saya tidak mau bernafsu meminta menit bermain ke pelatih, karena saya sudah belajar bagaimana Xavi Hernandez, Andres Iniesta dan Sergi Roberto juga sebelumnya menunggu dan akhirnya mereka bisa jadi legenda di klub in,” ujar Alena dikutip dari El Mundo Deportivo.

Menurutnya menit bermain hanya akan tiba jika ia menunjukan performa terbaiknya. Maka dari itu ia akan terus berlatih untuk mendapatkan posisi utama di tim.

[irp]

“Saya tetap harus berusaha saat latihan dan memperlihatkan dedikasi tinggi ke klub, karena hanya dengan itu anda bisa berkarier cukup lama di Barcelona.” tegasnya.

Barca sendiri sebenarnya bisa saja meminjamkan Alena ke klub lain untuk memberi menit bermain yang lebih banyak, termasuk menambah pengalaman pemainnya. Namun, Alena menolak opsi tersebut.

“Pergi dari Barcelona dengan status pinjaman, saya belum pernah mendengar hal itu, tapi musim ini juga baru pertama buat saya ada di skuat utama Barca.” tandasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di vivagoal.com