Tawaran Kedua Sudah Diajukan, Koopmeiners Selangkah Lagi Merapat ke Juventus
Sumber: EPL Index

Tawaran Kedua Sudah Diajukan, Koopmeiners Selangkah Lagi Merapat ke Juventus

Catrine Mega - August 12, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie ATeun Koopmeiners semakin dekat dengan mimpinya untuk hengkang dari Atalanta dan merapat ke Juventus musim panas ini. Bianconeri sendiri dilaporkan sudah mengajukan tawaran kedua untuk merealisasikan transfer sang pemain ke Turin.

Tawaran pertama Juventus sempat ditolak La Dea karena dinilai terlalu rendah. Dibandrol seharga 60 juta Euro oleh Atalanta, Juventus hanya mengajukan tawaran sebesar 45 juta Euro.

Tawaran Kedua Sudah Diajukan, Koopmeiners Selangkah Lagi Merapat ke Juventus
Sumber: Forbes

Atalanta serta-merta menolak tawaran tersebut, namun tindakan ini membuat Koopmeiners tak senang. Pemain asal Belanda itu kemudian memutuskan untuk mangkir dari sesi latihan La Dea pekan lalu.

Aksi sang pemain membuat manajemen klub geram, akan tetapi tak banyak yang bisa dilakukan klub. Gian Piero Gasperini pun akhirnya mengumumkan bahwa Koopmeiners akan segera meninggalkan Bergamo.


Baca juga:


Menurut pemberitaan terbaru Sportitalia yang dilansir Football Italia, Juventus sudah mengajukan tawaran terbaru untuk melanjutkan proses transfer Koopmeiners ke Turin.

Awalnya sempat diisukan bahwa The Old Lady akan mengajukan tawaran sebesar 50 juta Euro plus bonus 5 juta Euro. Akan tetapi menurut pemberitaan terbaru, tawaran kedua Juventus akan mendekati angka 60 juta Euro sesuai permintaan Atalanta.

Tawaran Kedua Sudah Diajukan, Koopmeiners Selangkah Lagi Merapat ke Juventus
Sumber: Fichajes

Juara Liga Europa musim lalu tersebut sudah membidik pemain Glasgow Celtic, Matthew O’Riley, untuk menggantikan peran Koopmeiners di lini depan.

La Dea telah mengajukan tawaran sebesar 28 juta Euro kepada tim asal Skotlandia tersebut, namun mereka harus bersaing dengan Brighton untuk mengamankan tanda tangan pemain asal Denmark tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com