Site icon Vivagoal.com

Teka-Teki Gol Conor Gallagher: Tanpa Ekspresi Usai Bobol Gawang Palace

Teka-Teki Gol Conor Gallagher: Tanpa Ekspresi Usai Bobol Gawang Palace

Conor Gallagher, Foto: dok bola24.id

Vivagoal – Liga Inggris – Sikap Conor Gallagher usai mencetak gol penentu kemenangan Chelsea ke gawang Crystal Palace mengundang tanda tanya. Bukan cuma tak melakukan selebrasi, ia terlihat tak memberikan ekspresi apapun

Duel Crystal Palace vs Chelsea tersaji di Selhurst Park pada pekan ke-8 Liga Inggris, Sabtu (1/10). Tuan rumah mampu unggul lebih dulu lewat Odsonne Edouard pada menit ke-7, namun Chelsea kemudian bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-38 melalui sepakan Pierre-Emerick Aubameyang.

Skor 1-1 kemudian bertahan hingga menit ke-89. Saat laga diperkirakan bakal berakhir dengan skor sama kuat, Conor kemudian muncul sebagai pemecah kebuntuan tim tamu.

Conor Gallagher, Foto: dok Goal

Ia mencetak gol lewat sepakan jarak jauh pada menit ke-90, yang sekaligus memastikan Chelsea pulang membawa tiga poin dari kandang Palace.

Meski menjadi pahlawan kemenangan The Blues, Conor Gallagher tetap tenang usai mencetak gol. Dia tak melakukan perayaan, walau rekan-rekan setimnya menghampirinya untuk memeluk. Dilaporkan, Gallagher belum puas dengan menit bermainnya. Apalagi, Chelsea juga baru satu kemenangan di empat laga terakhirnya di seluruh kompetisi. Tapi Graham Potter membantah hal tersebut.


Baca Juga:


Menurutnya, Gallagher tanpa ekspresi dan tiada selebrasi karena menghormati mantan klubnya tersebut. Sebagaimana yang diketahui, Gallagher sempat dipinjamkan Chelsea ke Palace pada musim 2021/2022 kemarin, dengan torehan 39 penampilan plus sumbangsih 8 gol dan 5 assist.

“Saya senang untuk Conor. Itu gol yang fantastis. Dia sangat menghormati Crystal Palace seperti yang bisa Anda lihat dari reaksinya, tetapi dia adalah pemain Chelsea sekarang dan itu adalah gol yang bagus bagi kami,” ucap Potter seperti dilansir dari situs resmi Chelsea.

“Saya senang untuk Conor, tim dan pemain pengganti. Anda ingin mereka memiliki pengaruh. Anda menginginkan pemain yang kecewa karena mereka ingin bermain tetapi mereka melakukannya dengan cara yang baik. Mereka merespons dengan baik.” tegasnya. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version