Terlalu Rendah, Dortmund Tolak Tawaran MU Tuk Sancho
Gelandang Borussia Dortmund, Jadon Sancho. Sumber: Eurosport

Terlalu Rendah, Dortmund Tolak Tawaran MU Tuk Sancho

Fido Moniaga - July 22, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Manchester United diam-diam mengajukan penawaran kepada Jadon Sancho. Namun proposal pembelian senilai 80 juta euro atau sekitar Rp 1,3 triliun yang diajukan MU ditolak kubu Borussia Dortmund.

Dikutip dari Sky Sports, Dortmund menolak penawaran perdana yang diajukan MU karena dinilai nilainya terlalu kecil. Manajemen Die Borussen diklaim menginginkan uang sebesar 120 juta euro atau sekitar Rp 2 triliun lebih buat siapapun yang menginginkan tanda tangan Jadon Sancho.

Dortmund sendiri sebenarnya masih keberatan melepas Sancho, namun sejauh ini upaya mempertahankan winger internasional Inggris tersebut tak menunjukkan tanda-tanda berhasil.

Sancho dilaporkan sudah mulai ogah-ogahan bermain untuk Dortmund dan membuat dirinya beberapa kali harus diparkir oleh pelatih Lucien Favre pada ajang Bundesliga karena dinilai sudah tidak fokus lagi membela BVB.

Sancho sendiri masih terikat kontrak hingga 2022 mendatang. Itu artinya mulai musim depan dia sudah bisa melakukan negosiasi dengan klub lain dan setelahnya bisa pergi dari Signal Iduna Park dengan cuma-cuma alias free transfer.


Baca Juga:



Media Inggris,
Standard mengabarkan bahwa winger berusia 20 tahun itu sebenarnya sudah menjalin kesepakatan pribadi dengan kubu Setan Merah. Kontrak berdurasi lima tahun plus gaji besar juga sudah disiapkan MU. Gaji per pekan Sancho bisa disebut menyentuh angka 200 ribu poundsterling atau setara Rp 3,6 miliar per minggu.

Namun, kesepakatan itu menjadi tak ada gunanya setelah upaya pertama MU membujuk Dortmund melepas pemain andalannya itu menemui jalan buntu.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com