Pemain Ini Jadi Prioritas Allegri untuk Diboyong ke Juventus
Vivagoal – Serie A – Pada saat Massimiliano Allegri resmi melatih di Juventus, ada beberapa nama yang dikaitkan dengan dirinya untuk diboyong ke Juventus. Dan pemain yang ternyata diprioritaskan oleh sang pelatih adalah Manuel Locatelli.
Allegri telah resmi ditunjuk sebagai pelatih baru Juventus menyusul kabar dipecatnya Andrea Pirlo beberapa waktu lalu.
Menariknya lagi Allegri masuk di saat yang tepat karena kabarnya ia akan diberi kebebasan dalam menentukan siapa pemain yang ingin direkrutnya bergabung di musim panas ini. Menyusul kepergian direktur klub, Fabio Paratici yang juga diketahui sebagai sosok di balik hengkangnya Allegri di tahun 2019 lalu.
Baca Juga:
- Keberadaan Allegri Jadi Berkah Untuk Bonucci dan Chiellini
- Persaingan di Sektor Sayap Ketat, Bintang Muda Milan Makin Termotivasi
- Masa Pinjaman Pemain Atletico Madrid ini Akan Diperpanjang Juventus
- Siapa Saja Target Belanja AC Milan Nantinya?
Kini Bianconeri kembali dikaitkan dengan sejumlah nama pemain top eropa jelang bursa transfer kali ini. Salah satu di antaranya adalah Paul Pogba yang diyakini banyak pihak bakal kembali ke Turin.
Namun dari banyaknya spekulasi tentang kembalinya bintang asal Prancis itu, Allegri justru mengambil langkah berbeda yang dikabarkan bakal merekrut Manuel Locatelli sebagai pemain pertama yang bakal didatangkannya ke Allianz Stadium dalam waktu dekat.
Keputusan tersebut mungkin tidak terlalu mengherankan mengingat Juve sendiri memang sudah cukup lama mengincar gelandang Sassuolo itu. Dan kini public di sana berharap agar keputusan awal yang diambil Allegri bakal memberi hasil yang maksimal untuk Si Nyonya Tua. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com