Tim Legendaris Jawa Timur Masih Galau Tentukan Kesiapan Tim, Kenapa?
Vivagoal – Liga Indonesia – Tim tradisional Liga 1 asal Jawa Timur, Persik Kediri belum menentukan agenda latihan serta persiapan tim lantaran kejelasan kompetisi masih abu-abu.
Baca Juga:
- Pemain Indonesia Dinilai Harus Berani Ambil Resiko Main di Luar Negeri
- Ditengah Penundaan, Para Pemain Persib Dituntut Tetap Kompetitif
- Debut di Eropa, Witan Sulaeman Enggan Cepat Puas
- Persib Rasakan Dampak Negatif dari Penundaan Kompetisi
Sebelumnya, Liga 1 2020 memang dihentikan lantaran pandemic Corona yang terjadi pada Maret lalu. Sempat beredar rumor kompetisi bakal digulirkan pada awal Juli mendatang. Namun kabar terbaru menyebut jika semua klub sepakat kompetisi dihelat September mendatang. Kini, Persik Kediri tengah libur hingga 30 Juni mendatang.
“Kebijakan jadwal libur bisa berubah sewaktu-waktu. Kami menyesuaikan dengan keputusan PSSI. Sementara libur kami perpanjang sampai 30 Juni,” ucap Anwar yang menjabat sebagai media officer Persik, diwartakan Goal Indonesia.
“Kami memang masih menunggu kapan kompetisi dimulai lagi. Tetapi, saya melihat pemain tetap antusias dalam menjaga kondisi fisik mereka. Bahkan, mereka juga aktif bertanya mengenai kiat untuk meningkatkan kondisi fisik,” tukasnya.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com