Tolak Pinangan Chelsea dan Arsenal, Rafael Leao: London Dingin!
Vivagoal – Serie A – Rafael Leao kerap dikait-kaitkan dengan dua klub asal London, Chelsea dan Arsenal. Tapi ada satu hal yang membuat rumor itu tak mungkin terwujud, yakni soal cuaca.
Rafael Leao terus tampil apik bersama AC Milan dalam dua musim terakhir. Total, winger 23 tahun mampu mencetak 23 gol dan 22 assist untuk membantu Rossoneri memenangkan scudetto musim 2021/2022 kemarin, dan saat ini masih bertahan di papan atas klasemen dengan menempati posisi ketiga.
Adalah hal wajar ketika performa gemilang Rafael Leao bersama Il Diavolo Rosso sukses menarik minat banyak klub top Eropa, seperti Arsenal dan Chelsea.
Dua klub London ini diberitakan siap bersaing banyak-banyakan uang untuk mendapatkan tanda tangan Rafael Leao. The Blues bahkan diberitakan siap menyodorkan tawaran gaji selangit demi menggodanya pindah ke Stamford.
Baca Juga:
- Liverpool Mau Tukar Luis Diaz Sama Leao, AC Milan Butuhnya Uang
- Pioli Tandai Laga ke-800 Sebagai Pelatih Dengan Kemenangan
- Ibrahimovic Jadi Pemain Tertua Dalam Sejarah AC Milan di Serie A
- Data dan Fakta Kemenangan AC Milan Atas Atalanta di San Siro
Pasalnya, Si Biru berpeluang melepas Pierre-Emerick Aubameyang yang kontraknya bakal habis musim ini dan diyakini sudah tidak akan diperpanjang karena performa yang buruk sepanjang musim ini. Sayangnya, upaya Arsenal dan Chelsea untuk mendapatkan jasa Leao dipastikan kandas. Sebab, si pemain mengaku tak kuat dengan cuaca di Inggris, khususnya London yang cenderung lembab dan dingin.
“Saya kini di Serie A dan sebelumnya main di Prancis, musim pertama memang selalu sulit. Mereka suka main keras, tapi dipadukan dengan skill. Semakin cepat Anda, maka bisa membuat peluang dengan mudah dan membuat perbedaan. Musim kedua lebih baik dan saya makin meningkat dari musim ke musim,” ucap Leao dilansir dari Football Italia.
“Saya tidak suka cuacanya di sana. Pertama kali saya ke London, saya pergi berbelanja. Apa yang saya suka dari Milan? Duomo, belanja, klub, makanan.” (hs)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com