Stefano Pioli Tandai Laga ke-800 Sebagai Pelatih Dengan Kemenangan
Stefano Pioli, Foto: dok situs resmi AC Milan

Stefano Pioli Tandai Laga ke-800 Sebagai Pelatih Dengan Kemenangan

A Hendra - February 27, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Ada pencapaian apik Stefano Pioli saat AC Milan mengalahkan Atalanta. Pria berkepala plontos itu baru saja memainkan laga ke-800 sebagai pelatih.

Menjamu Atalanta di San Siro, Senin (27/2) dinihari WIB pada laga lanjutan pekan ke-24 Liga Italia, AC Milan berhasil menuntaskan pertandingan dengan kemenangan 2-0. Junior Messia jadi bintang kemenangan lewat torehan satu golnya, dengan satu lainnya tercipta lewat gol bunuh diri Juan Musso.

Ini adalah kemenangan ketiga beruntun yang diperoleh AC Milan di ajang Liga Italia, atau yang keempat berturut-turut di semua kompetisi. Dalam rentetan hasil positif ini, AC Milan berhasil mengemas empat clean sheet alias tidak pernah kebobolan dalam 4 laga itu.

Disikat Torino di San Siro, Pioli Kurung Pemain AC Milan di Markas Latihan
Pioli, Foto: dok situs resmi AC Milan

AC Milan pun mampu naik ke posisi tiga klasemen Liga Italia dengan 47 poin dari 24 laga, sama dengan yang dikoleksi Inter Milan di posisi kedua, hanya kalah selisih gol. Selain itu, Stefano Pioli selaku allenatore Il Diavolo Rosso juga mulai bisa bernapas lega sejenak setelah tekanan yang mengarah kepadanya karena performa buruk AC Milan di awal pergantian tahun.

Ya, AC Milan sempat terjun bebas ke posisi enam klasemen setelah lama berkutat di posisi kedua imbas dari cuma satu kemenangan yang diperoleh dalam 8 pertandingan pertama di tahun 2023. Selain itu, ada juga catatan positif yang dibuat Pioli di pertandingan melawan Atalanta.


Baca Juga:


Pria 57 tahun itu baru saja memainkan pertandingan ke-800 dalam karier kepelatihannya. Dia pertama kali debut saat membesut Salernitana dalam pertandingan kontra Napoli medio 17 Agustus 2003 silam.

Dari 800 laga itu, Stefano Pioli mengemas 331 kemenangan, 230 hasil imbang, dan 239 kekalahan. Ada pun persentase kemenangannya mencapai 41,3 persen. Dan hasilnya, Pioli baru mengoleksi satu trofi juara, yakni Scudetto musim 2021/2022 bersama AC Milan. Selanjutnya, bisakah Pioli menambah koleksi trofinya?

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com