Toni Kroos Jadi Kunci Kemenangan Real Madrid Kontra Cadiz
Sumber: thesundaily.my

Toni Kroos Jadi Kunci Kemenangan Real Madrid Kontra Cadiz

Catrine Mega - November 11, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – La Liga – Toni Kroos menjadi pahlawan yang memastikan kemenangan Real Madrid ketika menjamu Cadiz, Jumat (11/11) di Santiago Bernabeu.

Laga lanjutan pekan ke-14 La Liga itu berakhir dengan skor 2-1. Tambahan tiga angka ini memastikan Real Madrid menjaga margin dua angka dari pemimpin klasemen sementara, Barcelona. Los Blancos membuka keunggulan di menit ke-40 melalui gol Eder Militao yang menerima umpan dari Toni Kroos. Kemudian Kroos meperlebar jarak di menit ke-71 sebelum Lucas Perez memperkecil ketertinggalan di menit ke-81.

Sumber: batam.tribunnews.com

Carlo Ancelotti menyebutkan Kroos berpeluang menambah keunggulan tim menjadi 3-0, namun sang pelatih mengaku puas dengan kemenangan ini. Kehadiran Kroos jelas menambah warna dalam serangan Real Madrid pada pertandingan dini hari WIB tadi. Pemain asal Jerman itu harus absen ketika timnya menelan kekalahan dari Rayo Vallecano akhir pekan lalu karena hukuman akumulasi kartu yang diterimanya.


Baca juga:


“Saya rasa kami memberikan performa yang bagus kecuali sepuluh menit terakhir (saat kami kebobolan). Namun kami bisa saja mencetak gol ketiga. Ini adalah kemenangan yang layak kami terima karena kami mengontrol pertandingan,” tutur Kroos, dilansir dari ESPN.

Pemain veteran ini mengakui kemenangan tim membuatnya senang karena ia bisa berkontribusi dalam kemenangan tersebut, sekaligus mencetak gol dalam laga penutup sebelum jeda Piala Dunia. Hasil positif ini pun membuat para punggawa Real Madrid dapat bernapas lega saat menjalani jeda Piala Dunia Qatar 2022 dan untuk sementara waktu bisa fokus memperkuat tim nasionalnya masing-masing. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com