Track Record Bjorn Kuipers, Wasit Yang Pimpin Final Euro 2020
Bjorn Kuipers, Foto: dok Sportstars.id

Track Record Bjorn Kuipers, Wasit di Final Piala Eropa 2020

A Hendra - July 9, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Euro 2020 – UEFA secara resmi sudah menunjuk wasit yang akan memimpin laga final Piala Eropa 2020 antara Italia melawan Inggris. Dia adalah Bjorn Kuipers, yang merupakan wasit asal Belanda.

Partai puncak Euro 2020 akan memanggungkan duel super bigmatch antara Italia yang begitu superior bersama Roberto Mancini melawan tuan rumah Inggris di Wembley Stadium, Senin (12/7/2021) dinihari WIB.

Jelang pertandingan besar tersebut, UEFA pada Kamis (8/7) malam waktu setempat mengumumkan Bjorn Kuipers bakal bertindak sebagai pemimpin jalannya laga final. Dilansir dari laman resmi UEFA, ini menjadi pengalaman pertama Bjorn Kuipers memimpin laga puncak Piala Eropa.

Sebelumnya, wasit berusia 48 tahun tersebut sudah tujuh kali memimpin pertandingan final di kompetisi UEFA, termasuk diantaranyadua final Liga Europa dan satu final Liga Champions. Selain itu, Kuipers juga menjadi bagian dari tim wasit pada Piala Eropa 2012 dan 2016 serta dua Piala Dunia terakhir.

Beberapa laga penting yang pernah dipimpin Bjorn Kuipers adalah Final Liga Champions 2016 antara Real Madrid vs Atletico Madrid. Lalu Kuipers juga memimpin laga Final Liga Europa 2018 antara Marseille vs Atletico Madrid.


Baca Juga:


Di sisi lain, Inggris dan Italia sejatinya bukanlah tim yang asing buat Kuipers. Tercatat, Kuipers juga pernah memimpin jalannya laga Inggris dan Italia di penyisihan grup Piala Dunia 2014. Saat itu, Gli Azzurri menang 2-1 lewat gol Claudio Marchisio dan Mario Balotelli. Sementara gol The Three Lions dicetak Daniel Sturridge.

Untuk Piala Eropa 2020, Kuipers sudah mewasiti dua pertandingan di fase grup. Ia menjadi wasit pada laga Denmark vs Belgia dan Slovakia vs Spanyol, serta perempat final antara Republik Ceko kontra Denmark.

Dari total tiga laga Euro 2020 yang dipimpinnya tersebut, Kuipers sudah mengeluarkan total tujuh kartu kuning tanpa satupun kartu merah. Catatan ini menjadikannya dikenal sebagai wasit yang lumayan tegas dan tak segan menghadiahi para pemain di lapangan dengan kartu kuning.

Namun, menilik rekor Kuipers yang tak gampang mengeluarkan kartu merah saat memimpin pertandingan, bisa dibilang ia sosok yang cukup objektif dalam memimpin pertandingan sehingga membuat kans kedua tim untuk bisa menang di final Euro 2020 kali ini cukup berimbang. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2020 hanya di Vivagoal.com