Site icon Vivagoal.com

Varane Tak Bisa Bela Man United Sampai Piala Dunia 2022

Bintang United Pede Timnya Bisa Finish di Empat Besar

Sumber : Bola.net

Vivagoal – Liga Inggris – Ditengah performa menanjak bersama Manchester United, Raphael Varane harus mengalami cedera saat hadapi Chelsea pekan lalu, yang setidaknya membuat dia tak bisa membela Setan Merah sampai Piala Dunia 2022 mendatang.

Manajer Manchester United, Erik ten Hag menjelaskan tentang kondisi dari bek andalannya, Raphael Varane. Pemain asal Prancis itu alami cedera lutut ketika imbang 1-1 melawan Chelsea, Sabtu (22/10) di Stamford Bridge lalu.

Varane harus ditarik keluar oleh Ten Hag saat laga berjalan selama satu jam dan digantikan oleh Victor Lindelof. Kejadian tersebut berawal ketika Varane mencoba untuk menghentikan pergerakan dari penyerang Chelsea, Pierre-Emerick Aubameyang.

Raphael Varane, Foto: dok Kumparan

Ten Hag lalu mengungkapkan bahwa eks pemain Real Madrid itu takkan bisa memperkuat Setan Merah sebelum Piala Dunia 2022, yang dimulai pada 20 November mendatang. Tapi Ten Hag menyebut peluang Varane tampil bersama Timnas Prancis di Qatar nanti masih terbuka.

“Raphael Varane tidak ada dalam skuad. Dia akan absen, tentu saja, sampai Piala Dunia,” ujar Ten Hag dilansir Sky Sport.

Raphael Varane, Foto: dok Bolaskor

“Dia tidak akan bermain dalam waktu dekat untuk Manchester United. Saya pikir Ia bisa bermain di Piala Dunia, tetapi kita harus melihat bagaimana perkembangannya dan bagaimana proses rehabilitasinya.”

Meski kehilangan Varane, tapi Ten Hag menyebut jika sejumlah pemain bisa kembali bermain, seperti Harry Maguire, Donny van de Beek, dan Aaron Wan-Bissaka. Sementara Anthony Martial, kemungkinan besar masih akan absen.


Baca Juga:


“Harry, Donny, dan Aaron semuanya sedang berlatih dan bersiap untuk pertandingan hari Kamis (vs Sheriff Tiraspol, Jumat dini hari),” ungkapnya.

“Setelah latihan (pada hari Rabu waktu setempat) saya akan membuat keputusan.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version