Vivagoal – La Liga – Legenda sepakbola Belanda, Ruud Gullit menilai jika Hakim Ziyech akan menjadi pembelian tepat bagi Barcelona lantaran dirinya akan sangat cocok dengan skema yang digunakan Blaugrana.
Barcelona baru-baru ini kehilangan Memphis Depau yang bergabung ke Atletico Madrid di bursa musim panas ini. Sosok asal Belanda hanya mainkan empat laga di bawah arahan Xavi Hernandez musim ini. Ketiadaan Depay mambuat Barca harus bebenah mendatangkan pemain baru.
Blaugrana masih harus memainkan tiga ajang berbeda musim ini macam Copa del Rey, LaLiga hingga Europa League. Mereka hanya memiliki Robert Lewandowski di lini depan dan hal tersebut dirasa tak cukup. Belakangan, nama Ziyech masuk dalam incaran Barca guna menjadi suksesor Depay.
Sempat muncul kabar jika Barca siap menawarkan Franck Kessie untuk ditukar dengan pemain asal Maroko. Namun kebenaran kabar ini belum bisa dikonfirmasi. Di sisi lain, Gullit merasa Ziyech akan menjadi pemain yang tepat bagi Barca meski musim ini ia kesulitan main di Chelsea.
Baca Juga:
- Inter Miami Tertarik Untuk Amankan Jasa Toni Kroos
- Arsenal Bidik Eduardo Camavinga di Bursa Transfer Musim Dingin Ini
- Barcelona Resmi Lepas Pemain Mudanya ke Tim Segunda Division
- Dikaitkan dengan Arsenal, Ivan Fresneda Pilih Setia pada Valladolid
Pemain 29 tahun sempat tampil apik di Piala Dunia 2022 bersama Maroko. Namun di level klub, ia tak bisa menampilan performa yang sama. Ia kalah bersaing dengan pemain lain. Meski begitu, Gullit pede jika Ziyech memang disia-siakan oleh mantan timnya itu.
“Saya tak pernah melihat Ziyech bermain baik di Chelsea seperti di Maroko. Chelsea seakan memainkannya di posisi yang tak tepat,” ucap Gullit kepada Ziggo Sport, seperti diwartakan Mundo Deportivo.
“Saya pikir Liga Spanyol akan cocok untuknya. Saya akan senang melihatnya main di Spanyol dan Barcelona adalah tim yang tepat untuknya. ia bisa meraih kesuksesan di sana,” tambah pemain yang pernah memperkuat AC Milan itu.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com