Rodrygo Goes

Wonderkid Madrid Dipastikan Absen di El Clasico

Dimas Sembada - February 25, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaReal Madrid dipastikan tidak akan diperkuat oleh wonderkid asal Brasil, Rodrygo Goes dalam laga bertajuk  El Clasico di Santiago Bernabeu pada lanjutan jornada ke-26 La Liga Spanyol, Senin (2/3) mendatang.

Absennya Rodrygo merupakan buntut dari kartu merah yang diterimanya saat bermain bersama Madrid Castilla akhir pekan lalu. Dilansir AS, Rodrygo diusir wasit saat Madrid Castilla meraih kemenangan 2-0 atas S.S Reyes dalam lanjutan pekan ke-26 Divisi Segunda B Liga Spanyol.

Penyerang berusia 18 tahun itu diganjar kartu merah hanya semenit setelah mencetak gol di menit ke-87 karena dianggap melakukan tindakan provokatif terhadap kiper S.S Reyes.

Baca Juga: Hazard Diterpa Cedera Serius, Martinez: Saya Sangat Sedih

Merujuk pada aturan di La Liga Spanyol dimana Rodrygo yang terdaftar di skuat senior Madrid dan juga Madrid Castilla, maka larangan tampil di dua pertandingan secara otomatis juga berlaku terhadap tim utama Los Blancos.

Madrid sendiri dikabarkan bakal mengajukan banding atas kartu merah yang diterima pemainnya itu. Pasalnya,El Real juga ditinggal  Eden Hazard yang kembali menderita cedera.

Andai banding Madrid ditolak nantinya, artinya Rodrygo juga bakal absen saat Los Blancos bertandang ke markas Real Betis pada 9 Maret 2020.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com