2021, Piala Dunia Antar Klub Punya Skema Baru!

2021, Piala Dunia Antar Klub Punya Skema Baru!

Heri Susanto - October 24, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola – Pada 2021, China resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia Antarklub. Kepastian ini dikonfirmasi oleh Presiden FIFA, Gianni Infantino pada FIFA Council di Shanghai, Kamis (24/10) waktu setempat.

Pada Piala Dunia 2021, format baru akan digelar. 24 klub bakal pertpartisipasi dalam ajang tersebut. Hal ini jelas berbeda dibandingkan edisi sebelumnya. Biasanya, di edisi lama, tersemat pemenang kompetisi antar konfederasi plus ruan rumah. Meski begitu, detil kriteria tim yang bakal berpartisipasi dalam format baru belum bisa dijabarkan lebih detil.

“Ini adalah keputusan bersejarah dalam sepakbola. Turnamen baru ini diperuntukkan untuk mereka yang mencintai sepakbola. Ini adalah Piala Dunia Antarklub yang sebenar-benarnya di mana klub-klub terbaik dunia akan bertarung,” kata Infantino, seperti dinukil Goal International.

Namun terkait pendistribusian tim, China sebagai tuan rumah mendapat satu jatah. Koefisien UEFA 8, Oseania satu, dan sisanya akan dibagi rata ke konfederasi yang lain.

[irp]

Namun satu yang pasti, dengan pegadaan format baru ini, klub top Eropa yang tergabung dalam European Club Association, pada Maret lalu klub-klub tersebut menolak wacana ini karena dinilai bisa merusak kebugaran tim yang tengah dalam masa recovery saat jeda kompetisi.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com