5 Fakta Erick Thohir, Ketua Umum Baru PSSI
Vivagoal – Berita Bola – Erick Thohir resmi terpilih menjadi ketua umum PSSI ke-18 untuk periode 2023-2027 mendatang. Revolusi pun diharapkan hadir dalam sepakbola Indonesia dalam masa kepemimpinannya kelak bersama dengan Zainudin Amali dan Ratu Tisha.
Erick memenangi pemilihan ketum baru. Dari 86 voters yang mengikuti Kongres Luar Biasa PSSI yang menyuarakan aspirasinya, eks orang nomor satu Inter Milan melesat dengan 64 suara, berbanding 22 dari kompetitornya, La Nyalla Mattalitti, Kamis (16/2) lalu.
Erick dianggap bakal menjadi representasi wajah baru sepakbola Indonesia yang tengah carut marut. Sehari pasca terpilih, ia langsung dihadapkan dengan kericuhan yang terjadi di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Bentrok antara pihak keamanan dan supporter tak terhindarkan.
Sosok yang pernah menjadi pemlik salah satu franchise NBA, Philadelphia 76ers juga sudah meminta seluruh pihak tetap tenang menanggapi permasalahan yang tengah bergulir. Di sisi lain, ia juga ingin melakukan evaluasi pasca insiden tersebut.
Baca Juga:
- 5 Fakta Mantan Pesepakbola Premier League yang Jadi Agen Pemain
- 5 Fakta Si Kutu Loncat, Nicolas Anelka
- 5 Fakta Maurizio Sarri, Si Tua yang Telat Merekah
- 5 Fakta Pemain Masa Depan Manchester City
“Suporter Semarang dan Solo itu seduluran. Makanya ke depan perlu ada evaluasi terkait kategori risiko pada setiap laga,” ucap Erick, seperti diwartakan Detiksport.
Vivagoal sudah merangkum berbagai fakta menarik soal Erick Thohir mulai dari kegiatannya di sepakbola, bisnis hingga berbagai hal lain. Ada 5 fakta yang mungkin sudah dan belum diketahui banyak pihak. Apa saja itu?