5 Fakta Ligue 1

5 Fakta Ligue 1 Musim 2018/19

Dimas Sembada - June 25, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit
  1. AS Monaco Jalani Masa Sulit

AS Monaco TerpurukAS Monaco yang punya sejarah panjang di Ligue 1 nyatanya harus menjalani masa sulit di musim 2018/19. Meski telah mengoleksi delapan gelar Ligue 1 termasuk pada musim 2016/17 (trofi terakhir mereka) mereka harus puas menjadi penghuni papan bawah di musim lalu.

Tak puas dengan performa Leonardo Jardim di awal-awal bergulirnya Liga karena selalu meraih hasil minor, manajemen Monaco bertindak gegabah. Mereka secara mengejutkan memecat Jardim dan menggantinya dengan eks pemain mereka, Thiery Henry dengan harapan mampu mendongkrak prestasi klub.

Baca Juga : Julian Draxler Tegaskan Bertahan Di PSG Musim Depan

Tapi sayang, saat menukangi Monaco, Henry tak berhasil membawa tim merah putih itu menjadi lebih baik. Kalah pada sepuluh laga beruntun, Henry malah memperpanjang tren negatif AS Monaco.

Hasilnya, Monaco pun harus terjerembab di dasar klasemen  dan berjuang di zona degradasi saat memasuki paruh musim. Meski mendatangkan Cech Fabregas dari Arsenal, Henry tetap tak bisa berbuat banyak hingga akhirnya manajemen Monaco memecat Henry kembali pada Januari lalu.

Baca Juga : Indikasikan Bakal Pindah, Neymar Mulai Cari Rumah Di Barcelona?

Terdesak karena harus segera keluar dari zona degradasi, Monaco kembali mengembalikan Jardim ke kursi kepelatihan Monaco. Hasilnya, Jardim sukses menyelamatkan Monaco dari jurang degradasi yang pernah menimpa mereka di musim 2010/11.

Monaco sendiri mengakhiri musim ini dengan finish di peringkat ke-17 hasil dari delapan kemenangan, 12 seri dan 18 kali kalah. Dimana catatan ini menjadi yang terburuk dari lima musim terakhir mereka setelah promosi di 2011 silam.