5 Mantan Pemain Manchester United yang Terlupakan di Old Trafford

5 Mantan Pemain Manchester United yang Terlupakan di Old Trafford

Fachrizal Wicaksono - September 25, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

1. Federico Macheda

Kebanyakan dari para suporter United mungkin bisa melafalkan setiap kata dari komentar Martin Tyler tentang gol Macheda saat melawan Aston Villa pada April 2009.

Debut pemain berusia 17 tahun itu sempat mengubah isi buku komik Roy of the Rovers menjadi kehidupan nyata, ketika striker asal Italia itu berputar di kotak penalti dan mencetak gol guna membantu United menyegel gelar Premier League di musim itu.

Baca Juga: 5 Fakta Calon Peraih Sepatu Emas

Sebelumnya, ia masuk sebagai pemain berusia 16 tahun yang direkrut dari Lazio, dan setelah mencetak gol pada penampilan keduanya saat United melawan Sunderland, muncul sebuah harapan besar bagi Macheda, bahwa ia memang akan menjadi bintang baru di Old Trafford.

Saat itu, mungkin ada dari sekian pasang mata yang melihat penampilan Macheda berharap bahwa namanya bisa sejajar dengan deretan legenda United.

Namun sangat disayangkan, karena faktanya ia hanya mampu mencetak dua gol lagi untuk United setelah periode emas itu, dan akhirnya dilepas dari klub pada Mei 2014. Setelah itu, ia mulai menjalani kehidupan yang nomaden.

Sebelum ia pergi secara permanen, ada serangkaian musim di mana ia dipinjamkan ke Sampdoria, QPR dan Birmingham. Lalu, klub seperti Cardiff, Novara dan Panathinaikos menjadi destinasi sepakbolanya sejak itu.