Site icon Vivagoal.com

Catatan Menarik yang Tercipta di Laga Inggris vs Denmark

7 Catatan Oke Yang Tercipta di Laga Inggris vs Denmark

Timnas Inggris, Foto: dok Kompas

Vivagoal – Euro 2020 – Setelah melalui pertarungan yang melelahkan, Timnas Inggris akhirnya  berhasil menyingkirkan Denmark di babak semifinal Piala Eropa 2020 dan lolos ke final. Tercatat ada hingga tujuh hal menarik yang terjadi dalam laga seru kedua tim dini hari tadi.

Babak semifinal Piala Eropa 2020 mempertemukan Inggris melawan Denmark di Stadion Wembley, Kamis (8/7) dinihari WIB. Inggris berhasil keluar sebagai pemenang setelah sempat bermain sama kuat 1-1 selama 90 menit.

Harry Kane tampil sebagai pahlawan tim Tiga Singa berkat golnya di menit ke-104 babak perpanjangan waktu, memaksimalkan bola muntah tendangan penaltinya yang ditepis Kasper Schmeichel. Skor 2-1 untuk The Three Lions pun bertahan hingga babak tambahan tuntas.

Kemenangan tersebut mengantarkan Inggris ke final Piala Eropa untuk pertama kalinya sepanjang sejarah dan bakal berhadapan dengan Italia di partai pamungkas, Senin (12/7) dinihari WIB di Wembley Stadium. Selain drama gol dari Kane, terdapat berbagai hal menarik lain yang terjadi saat Inggris hadapi Denmark. (IRM)


Baca Juga:


Berikut ini tujuh catatan menarik yang tercipta dalam keberhasilan Inggris menaklukkan Denmark di fase semifinal, seperti dilansir dari laman resmi UEFA:

– Harry Kane kini sejajar dengan legenda Inggris, Gary Lineker sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Piala Eropa dan Piala Dunia dengan torehan sepuluh gol. Satu golnya di laga kontra Denmark merupakan yang ke-50 untuk Inggris di Euro.

– Harry Kane jadi pemain Inggris ketiga yang bisa bikin 4 gol atau lebih di Piala Eropa setelah Alan Shearer yang cetak 5 gol di Euro 1996 dan Wayne Rooney yang bikin 4 gol di Euro 2004.

– Mikel Damsgaard menjadi pemain pertama yang mencetak gol dari tendangan bebas langsung di Piala Eropa 2020.  Damsgaard pun menjadi sebagai pemain Denmark keempat yang mencetak dua gol atau lebih di ajang sekelas Euro.

– Gol bunuh diri Simon Kjaer adalah gol bunuh diri pertama yang menguntungkan Inggris di Piala Eropa.

– Bukayo Saka menjadi pemain termuda yang menjadi starter untuk Inggris di babak semifinal pada turnamen mayor. Saat ini Saka berusia 19 tahun 305 hari.

– Hanya ada tiga tim yang kebobolan lebih dulu dan memenangkan pertandingan dalam 49 laga sebelumnya di Euro 2020: Belgia vs Denmark (2-1), Jerman vs Portugal (4-2) dan Spanyol vs Kroasia (5-3).

– Di luar adu penalti, Inggris hanya kalah satu kali dari 17 pertandingan terakhir mereka di Piala Eropa. Rinciannya, menang 10 kali, seri 6 kali, kalah sekali). Inggris telah memenangkan 13 dari 15 laga terakhir mereka di Wembley.

Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2020 hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version