Merasa Dicurangi Inggris, Pelatih Denmark: Rasanya Sakit Betul!
Kasper Hjulmand, Foto: dok Suryakepri

Merasa Dicurangi Inggris, Pelatih Denmark: Rasanya Sangat Sakit!

A Hendra - July 8, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Euro 2020 – Timnas Denmark harus melupakan keinginannya bisa tampil di Piala Eropa 2020 setelah ditaklukkan Inggris di semifinal. Pelatih Tim Dinamit, Kasper Hjulmand merasa sangat kecewa karena tim asuhannya kalah lewat cara yang tidak benar.

Pertandingan antara Inggris vs Denmark dihelat di Wembley Stadium, Kamis (8/7/2021) dini hari WIB. Tim Dinamit sempat membuat kejutan dengan unggul terlebih dulu lewat eksekusi tembakan bebas cantik Mikkel Damsgaard pada menit ke-30.

Inggris kemudian berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 di menit ke-39 lewat gol bunuh diri Simon Kjaer. Skor sama kuat itu pun lantas terus bertahan selama 90 menit dan membuat laga harus dilanjutkan ke babak tambahan 2×15 menit.

Di periode ini, Inggris mendapatkan keuntungan hadiah penalti di menit ke-104, setelah Raheem Sterling dijatuhkan oleh pemain Denmark. Padahal dalam tayangan ulang baik, Joakim Mahle maupun Mathias Jensen tidak melakukan kontak apapun pada Sterling.

Tetapi wasit tetap bersikukuh untuk memberikan penalti pada Inggris, yang diambil oleh Harry Kane. Sepakan dari Kane memang bisa ditahan, namun Ia sukses menyambar bola muntah sekaligus memastikan kemenangan Inggris 2-1 atas Denmark.


Baca Juga:


Pasca pertandingan, Pelatih Denmark, Kasper Hjulmand tak bisa menutupi rasa kecewanya karena harus tersingkir dari Piala Eropa 2020. Menurutnya, kekalahan dalam pertandinngan adalah hal wajar, namun Ia sulit menerima jika kalah dengan cara yang tak wajar.

“Sulit untuk berkomentar sekarang. Mungkin saja lebih baik berbicara dalam beberapa hari ke depan. Kami hampir mencapai final, tapi permainan ditentukan seperti ini,” sesal Hjulmand seperti dikutip dari Globo.

“Dari apa yang saya baca dari pemberitaan, itu seharusnya bukan penalti. Kami kecewa. Saya tahu kedengarannya aneh, tapi sulit untuk saya tidak merasa seperti itu.

“Kalah dalam permainan adalah satu hal biasa, tapi kalah seperti ini sungguh sangat mengecewakan. Pemain sudah sangat berjuang, dan terlalu pahit untuk berakhir seperti ini.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2020 hanya di Vivagoal.com