Dengan Messi, Griezmann Harusnya Bisa Tampil Memukau di Barcelona
Vivagoal – La Liga – Banyak pihak yang menilai Antoine Griezmann belum tampil memukau di Barcelona karena masih ada Lionel Messi. Tapi Ronald Koeman justru beranggapan, dengan berduet bersama Messi, Griezmann harusnya bisa mencetak gol.
Antoine Griezmann didatangkan Barcelona dari Atletico Madrid dengan banderol sebesar 120 juta euro pada bursa musim panas 2019 kemarin. Namun harga mahalnya itu belum sepadan dengan performa yang ditunjukkan Griezmann di atas lapangan.
Di musim perdananya bersama Blaugrana, Griezmann tercatat hanya bisa mencetak sembilan gol dari 34 penampilan di ajang La Liga. Situasi tersebut masih berlanjut di musim 2020/2021 ini, yang mana Griezmann baru melesakkan dua gol saat dimainkan sebagai starter di sembilan pertandingan El Barca di semua ajang.
Muncul anggapan bahwa Griezmann sebenarnya kurang nyaman bermain dengan Lionel Messi. Namun Koeman menepis hal itu. Ia cukup memahami situasi sulit yang dihadapi Griezmann di Barcelona tapi berduet dengan Messi di lapangan harusnya bisa membuat Griezmann bersinar di Camp Nou.
“Saya tidak yakin soal itu. Kalau saya pemain, saya justru akan selalu berpikir baik dengan ada di dekat Messi. Karena Leo adalah pemain yang menciptakan peluang dan memberi assist. Lihat gol Griezmann melawan Betis.” ucap Koeman seperti dilansir dari Sport.
“Leo adalah pemain penting karena kualitasnya, dan karena dia pemain yang kerap menentukan. Dia bisa merubah cara bermain tim.” tegas Koeman.
Baca Juga:
- Griezmann Tak Kunjung Tajam, Koeman: Itu Tergantung Dia
- Saat Pulih dari Cedera Lutut, Ansu Fati Bakal Tetap Berbahaya
- Hazard Positif Covid-19, Pelatih Belgia: Itu Sesuatu Yang Tak Wajar
- Punya Bakat Hebat, Pemain Ini Pantas Berada di Madrid dan Barcelona
“Tapi itu adalah sesuatu yang tergantung dari kami, pelatih sampai staf untuk tahu dimana kami menempatkan yang terbaik dari setiap pemain.” pungkasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com