Terkait Unggahan di Instagram, Begini Sanksi FA Kepada Cavani
Vivagoal – Liga Inggris – Striker Manchester United, Edinson Cavani, harus menerima konsekuensi atas unggahannya Instagram. FA memberikan sanksi larangan tampil sebanyak tiga laga plus denda 100 ribu paun kepada pemain asal Uruguay itu.
Baca Juga:
- Klub Peminat Bebas Negoisasi, Kemana Messi Berlabuh?
- Prediksi, H2H dan Link Live Streaming Manchester United Vs Aston Villa
- Dua Tim Eropa Siap Saling Sikut Tuk Datangkan Pemain Liverpool
- Winger Bayern Munchen Dinilai Tepat Jadi Suksesor Mo Salah di Liverpool
Kasus Cavani muncul pasca dirinya mengunggah postingan bertuliskan ‘negrito’ di akun Instragram miliknya setelah mencetak gol kemenangan Manchester United atas Southampton pada 29 November 2020.. Meski sudah dihapus dan meminta maaf, FA menginvestigasi kejadian tersebut.
Dengan mencau pada pedoman baru yang disepakati pada musim panas, mengatakan bahwa unggahan tersebut diduga “menghina dan/atau kasar dan/atau tidak pantas dan/atau membuat permainan menjadi buruk.”
Dilansir dari BBC, komentar Edinson Cavani tersebut merupakan pelanggaran yang buruk, yang termasuk rujukan, baik tersurat maupun tersirat, pada warna dan/atau ras dan/atau asal etnis.
“Kata-kata itu dimaksudkan sebagai salam kasih sayang kepada seorang teman, berterima kasih atas ucapan selamat darinya setelah pertandingan,” tulis Cavani di akun sosial medianya.
“Hal terakhir yang saya inginkan adalah menyinggung siapa pun. Saya benar-benar menentang rasialisme dan menghapus pesan sesegera mungkin setelah dijelaskan bahwa itu bisa diartikan berbeda,” imbuh Cavani.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com