Milan Dibantai 0-3, Pioli Akui Inter Terlalu Superior
Stefano Pioli, Sumber: SempreMilan

Milan Dibantai 0-3, Pioli Akui Inter Terlalu Superior

A Hendra - February 22, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Italia – AC Milan kalah telak 0-3 dari Inter Milan di laga lanjutan Serie A Italia. Stefano Pioli mengakui tim asuhannya memang kalah kelas dari Nerazzurri.

AC Milan menjamu Inter Milan dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-23, Minggu (21/2/2021) malam WIB. Alih-alih bisa menang melawan rival sekotanya itu untuk mengambil alih puncak klasemen, Rossoneri malah kalah 0-3.

Inter membuka keunggulan saat laga baru berjalan lima menit. Crossing Romelu Lukaku berhasil dituntaskan dengan sundulan oleh Lautaro Martinez yang sukses membobol gawang Gianluigi Donnarumma.

Lautaro Martinez kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-57 setelah Achraf Hakimi, Christian Eriksen, dan Ivan Perisic melakukan umpan segitiga di area kotak penalti dan dituntaskan Martinez yang datang dari belakang menyambut umpan Perisic tuk mencetak gol.

Gol ketiga di menit ke-66 menjadi pelengkap mimpi buruk Milan. Dalam skema serangan balik, Lukaku melakukan solo run dari tengah lapangan sebelum menuntaskannya menjadi gol dengan tembakan kaki kirinya.


Baca Juga:


Diwawancarai seusai laga, Pioli tak banyak berkilah soal kekalahan timnya. Ia pun memuji Inter yang menurutnya di atas Milan.

“Gol pertama membuat situasi berat buat kami. Intensitas kami di babak pertama rendah, harusnya bisa lebih baik lagi,” ucap Pioli seperti dilansir dari DAZN.

“Di babak pertama, kami kesulitan mendekati kotak penalti mereka meski kami menciptakan sejumlah peluang. Ada beberapa peluang bagus di babak kedua, tapi Handanovic membuat banyak penyelamatan bagus.” sambungnya.

“Kami juga kurang agresif dan memberi ruang lebih banyak untuk Inter, yang jelas menguntungkan mereka dalam situasi dua lawan dua. Kualitas mereka terlihat di babak kedua. Memang tak mudah memenangi bola melawan mereka,” sesal Pioli.

Kekalahan ini sendiri membuat Milan tertahan di urutan dua dengan 49 poin. Sementara Inter kian menjauh di puncak klasemen dengan 53 poin.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Italia hanya di Vivagoal.com