Alasan Arsenal Batal Pinjamkan Youngsternya ke Klub DIvisi Dua Inggris

Gara-gara Arsenal, Performa Nketiah Khawatir Berimbas Ke Timnas Inggris

Daniel Nugraha - March 25, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalBerita Liga Inggris – Performa Eddie Nketiah kian mengkhawatirkan dalam beberapa waktu terakhir. Terlebih berkurangnya jam terbang pemain Timnas Inggris U-21 tersebut bersama Arsenal.

Nketiah mengaku khawatir berkurang waktu bermainnya di Arsenal. Terlebih lagi penyerang tersebut kini ditunjuk menjadi kapten untuk Timnas Inggris untuk Kejuaraan Eropa U21.

Inggris U21 dijadwalkan bakal menghadapi Swiss pada Kamis (4/4/2021) mendatang. Sebelum pertandingan melawan Kroasia dan Portugal di grup yang sulit untuk turnamen yang berlangsung di Slovenia itu.


Baca Juga:


Menjadi Pemain kunci dan penting

Sebagaimana diketahui, pemain nomor 9 Arsenal itu telah menjadi pemain kunci untuk Boothroyd. Sekaligus menjadi pencetak rekor di level ini selama jeda internasional berakhir.

Rekor tersebut nampaknya telah melampaui rekor sebelumnya yang dipegang oleh Alan Shearer.

Khawatir akan posisi dan performanya di Arsenal

Namun sekarang ia justru khawatir terhadap performanya bersama The Gunners. Nketiah gagal tampil di 6 pertandingan terakhirnya itu di bawah asuhan Mikel Arteta.

Meski demikian, pemain berusia 21 tahun itu juga menyebut jika dirinya merasa bangga bisa menjadi kapten untuk The Young Lions. Yang sekaligus bisa menjadi ajang pembuktian kualitasnya.

Apalagi Boothroyd sempat mengutarakan bahwa Nketiah merupakan pemain dengan jiwa kepemimpinan yang baik. Dan memuji soal raihan gol terbanyaknya di U21. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com