Unai Emery: Level Atalanta Setara dengan Tim-Tim Elit Serie A
Sumber: Gilabola

Unai Emery: Level Atalanta Setara dengan Tim-Tim Elit Serie A

Heri Susanto - September 13, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Pelatih Villarreal, Unai Emery menyebut jika Atalanta memiliki level permainan yang setara dengan tiga tim Elit Serie A macam Inter Milan, Juventus dan AC Milan.

Villarreal akan memainkan laga perdananya melawan Atalanta dalam laga perdana fase grup F di kendang mereka, Estadio de la Ceramica, Rabu (15/9) dini hari WIB. Terkait kekuatan calon lawannya, Emery pun buka suara.

“Ketika saya menganalisa permainan atalanta. Saya mereasa mereka adalah tim yang berbeda dan cerdas. Mereka berlatih sangat baik. Jika kamu melihat sejarahnya, Atalanta memiliki sesuatu yang berbeda dibandingkan Villarreal,” ungkapnya pada sesi press conference seperti diwartakan Calciomercato.com.


Baca Juga:


“Atalanta memiliki sejarah yang lebih panjang. Mereka juga punya catatan di Eropa. Mereka berkembang di bawah asuhan Gian Piero Gasperini. Mereka boleh dibilang menjadi salah satu tim top di Italia. Atalanta memiliki level yang setara dengan Milan, Inter Juventus hingga Napoli. Kami sangat menghormati mereka,” tambahnya.

Meski begitu, Emery tetap ingin menargetkan timnya mendulang kemenangan. Menurutnya, menang atas Atalanta merupakan sebuah tantangan terbesar bagi timnya. Emery meminta timnya untuk bisa menang di setiap laga. Meski begitu, ia tak menepikan jika Manchester United, yang juga berada satu tim dengan mereka tetap difavoritkan menjadi juara grup.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com